kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PLN beri beasiswa kuliah untuk Yohanes si bocah pemanjat tiang bendera


Senin, 20 Agustus 2018 / 15:32 WIB
PLN beri beasiswa kuliah untuk Yohanes si bocah pemanjat tiang bendera
ILUSTRASI.


Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kisah heroik Yohanes Ande Kala, bocah pemanjat tiang bendera, menuai berbagai pujian dan penghargaan dari banyak kalangan. Salah satunya, dari PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang secara resmi memberi apresiasi.

Seperti diketahui, dia adalah siswa SMP di Atambua, yang memanjat tiang bendera untuk memasang tali tiang yang putus saat upacara bendera di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu Motaain, Kab. Belu, NTT pada Jumat, 17 Agustus 2018.

Atas aksi herois tersebut, PLN mengganjar Yohanes dengan  beasiswa hingga jenjang pendidikan tinggi Strata 1 (S1). Tak cuman itu, PLN juga memberikan bantuan renovasi rumah kepada keluarga Yohanes.

"Adik ini memiliki inisiatif dan keberanian yang tinggi. Kita beri beasiswa hingga S1 dan bantuan renovasi rumah. Apa yang dilakukan Yohanes juga tak lepas dari didikan orang tuanya," ungkap Direktur PLN, Sofyan Basir saat menyerahkan secara simbolis apresiasi tersebut di Kantor Pusat PLN, pada Senin (20/8).

Menurut informasi yang diterima KONTAN, untuk renovasi rumah, PLN memberikan bantuan sebesar Rp 50 juta. Sedangkan untuk bantuan pendidikan, PLN menyediakan Rp. 84 juta, namun jumlah itu masih bisa disesuaikan.

Saat pemberian apresiasi secara simbolis itu, siswa kelas VII SMP Negeri Silawan tersebut didampingi oleh kedua orang tuanya. Yakni Victorino Fahik Marschal dan Lorenca Gama.

Sebelum menerima penghargaan di Kantor Pusat PLN, Yohanes dan kedua orang tuanya terlebih dulu menyambangi Kementerian Pendidikan. Pada hari yang sama, Yohanes dijadwalkan akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×