kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.922   8,00   0,05%
  • IDX 7.199   58,54   0,82%
  • KOMPAS100 1.106   11,37   1,04%
  • LQ45 878   11,64   1,34%
  • ISSI 221   1,06   0,48%
  • IDX30 449   6,23   1,41%
  • IDXHIDIV20 540   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,42   1,13%
  • IDXV30 134   0,44   0,33%
  • IDXQ30 149   1,71   1,16%

RI Targetkan Investasi Hilirisasi Migas US$ 68,1 Miliar hingga 2040, Ini Tantangannya


Jumat, 22 September 2023 / 15:16 WIB
RI Targetkan Investasi Hilirisasi Migas US$ 68,1 Miliar hingga 2040, Ini Tantangannya
ILUSTRASI. Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia.


Reporter: Muhammad Julian | Editor: Tendi Mahadi

Ketua Komite Investasi Asosiasi Perusahaan Minyak dan Gas (Aspermigas), Moshe Rizal, mengatakan bahwa rencana pengembangan hilirisasi gas cukup menarik. Sebab, potensi gas di RI cukup besar dan lebih mudah ditingkatkan produksinya.

Kendati demikian, hilirisasi gas dihadapkan pada tantangan harga pasokan dari lapangan gas yang bisa mencapai US$ 7 per MMCF lantaran biaya produksi yang besar. Harga tersebut, menurut Moshe, melampaui harga ideal untuk misalnya proyek kilang LPG berkapasitas 50 metrik ton per hari, yaitu sebesar US$ 5 per MMCF.

Sementara itu, pengembangan kilang dalam hilirisasi minyak dihadapkan pada tantangan internal rate of return (IRR) yang rendah, yaitu bisa berkisar 9%. Padahal, biaya pengembangannya tinggi, yakni berkisar miliaran dolar Amerika Serikat (AS).

“Untuk sebuah proyek dikatakan menarik kalau IRR di atas 14% biasanya,” ujar Moshe saat dihubungi Kontan.co.id, Kamis (21/9).

Menurut Moshe, pemerintah bisa mengatasi persoalan tingginya harga gas dari hulu dengan membangun infrastruktur gas. Sebab, biaya distribusi memiliki peranan yang besar dalam membentuk harga gas dari hulu.

Sementara itu, persoalan IRR pengembangan kilang minyak bisa diatasi dengan menjamin kepastian offtake, misalnya oleh Pertamina.

Nah, si (pengembang) kilang swasta dengan adanya kepastian offtake dari Pertamina akan bisa meyakinkan investor untuk (membenamkan investasi),” terang Moshe.

“Menggabungkan kilang dan (produksi) petrokimia juga bisa membuat IRR lebih baik,” imbuh Moshe.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×