Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Everpro, unit bisnis Evermos yang menyediakan solusi digital untuk UMKM, pebisnis online, dan dropshipper, bekerja sama dengan J&T Cargo, mengumumkan enam pemenang program “Emas Gratis untuk Pengirim Paket Besar”.
Program ini bertujuan memberi apresiasi kepada pelaku UMKM yang memanfaatkan layanan kargo untuk menekan biaya operasional logistik dan mendorong pertumbuhan bisnis mereka.
Pengundian program ini menetapkan enam pemenang dengan total hadiah 13 gram emas. Pemenang terbesar adalah Iwan Rusdiawan dengan emas seberat 5 gram, diikuti Konveksi Baiquni 3 gram, Danu Ambardi 2 gram, dan Nuraisyah Fashion, Ray Hardyant, serta Adnan Alpan masing-masing 1 gram.
Baca Juga: Sandiaga Uno Dukung Pengembangan KEK Tanjung Lesung Lewat Pemberdayaan UMKM Lokal
Tommy Saputra, AVP of Logistic Business, Operations, & Customer Experience Everpro, menyatakan, pihaknya memahami tantangan biaya logistik bagi UMKM, terutama untuk paket besar di atas 10 kg.
"Program hadiah emas ini adalah bentuk apresiasi sekaligus dorongan agar UMKM berani berkembang melalui layanan kargo,” ujarnya dalam siaran pers, Jumat (10/10/2025).
Sementara itu, Ilham Primayudha, Head of Sales J&T Cargo, menambahkan, bahwa program ini bukan sekadar penghargaan, tetapi juga wujud dukungan bagi pelaku usaha untuk terus melangkah maju.
"Setiap paket yang dikirim membawa potensi pertumbuhan bagi bisnis mereka.”
Baca Juga: Ini Syarat dan Kriteria Koperasi, UMKM, dan BUMD Bisa Garap Sumur Minyak Rakyat
Program pengundian ini berlangsung transparan, menggunakan nomor resi setiap transaksi valid di J&T Cargo selama periode 1 Juli–30 September 2025.
Semakin banyak resi yang dikirim, semakin besar peluang menang. Pengundian disaksikan perwakilan kepolisian, dinas sosial, dan notaris untuk memastikan keterbukaan.
Selanjutnya: DADA Resmi Keluar dari Papan Pemantauan Khusus per Jumat (10/10), Cek Laju Sahamnya
Menarik Dibaca: Gaji Rp 10 Juta? Ini Tips KPR Agar Disetujui Bank
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News