kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Summarecon Agung (SMRA) Sambut Perpanjangan PPN DTP Properti


Kamis, 06 Januari 2022 / 20:45 WIB
Summarecon Agung (SMRA) Sambut Perpanjangan PPN DTP Properti
ILUSTRASI. Summarecon Agung (SMRA) yakin perpanjangan PPN DTP akan berdampak positif ke sektor properti.


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan memperpanjang insentif pajak pertambahan nilai (PPN) ditanggung pemerintah (DTP) untuk properti.  Rencananya insentif PPN DTP untuk perumahan akan diperpanjang pada Januari sampai dengan Juni 2022 namun insentifnya akan dikurangi 50%.

Jadi, untuk penyerahan rumah tapak atau rumah susun baru dengan harga jual paling tinggi Rp 2 miliar, rencananya hanya akan diberikan insentif PPN DTP sebesar 50%. Lalu, untuk penyerahan rumah tapak dan rumah susun dengan harga jual di atas Rp 2 miliar hingga Rp 5 miliar, insentif PPN DTP yang diberikan sebesar 25%.

Sekretaris Perusahaan PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) Jemmy Kusnadi menyambut baik perpanjangan insentif PPN DTP tersebut.  “Kami melihat perpanjangan insentif PPN DTP ini akan membawa dampak yang positif bagi pertumbuhan sektor properti di tahun 2022 ini,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (6/1). 

Baca Juga: Metropolitan Land (MTLA) Proyeksikan Insentif PPN DTP Akan Sumbang Penjualan 15%

Namun, saat ini pihaknya belum dapat menyebutkan berapa target marketing sales tahun ini. Sebab SMRA masih menghitung target yang dibidik. 

Meski demikian, SMRA tahun ini akan fokus pada pengembangan dan pembangunan produk rumah tapak atau landed house. 

“Tajun 2022 ini kami masih akan lebih banyak mengembangakan produk landed house. Lokasi pengembangan yang di kembangkan masih dari lokasi existing di Serpong, Bekasi, Bandung, Karawang, Makassar dan Bogor,” kata Jemmy. 

Baca Juga: Colliers International Indonesia Prediksi Sektor Properti Pulih Tahun Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×