kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45865,30   3,63   0.42%
  • EMAS1.361.000 -0,51%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Suzuki bawa 4 varian motor gede ke Indonesia


Kamis, 25 September 2014 / 20:29 WIB
Suzuki bawa 4 varian motor gede ke Indonesia
ILUSTRASI.


Reporter: Francisca Bertha Vistika | Editor: Uji Agung Santosa

JAKARTA. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghadirkan empat motor anyar yang masuk ke segmen motor besar. Suzuki targetkan ada 12 diler untuk motor besar ini hingga akhir tahun. Produk yang diluncurkan pada Kamis malam (25/9) adalah Hayabusa 1.300 cc, Burgman 200 cc, V-strom 650 cc, dan GSR 700 cc.  

Senior Director Sales and Marketing Suzuki Indomobil Sales Endro Nugroho mengatakan, untuk mendukung penjualan, pihaknya sudah menyediakan satu diler di Sunter. Diler ini sudah dilengkapi dengan fasilitas 3S dan juga sudah menjual asesoris pendukung. 

"Desember ini harapannya bisa ada 12 diler motor besar yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia, Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Bali, Kalimantan, Sumatera dan juga Sulawesi. Yang belum Papua," katanya, Kamis (25/9). 

Menurut Endro, motor besar di Indonesia sedang naik daun. Banyak merek lain yang sudah memasukan motor besarnya di Indonesia. Namun, pihaknya optimis bisa menembus target karena brand Suzuki sudah dikenal sebagai motor sport.  "Target Hayabusa setahun 30 unit. Burgman 100 unit setahun. GSR 40 unit setahun,  dan V-strom 30 unit," kata Endro.

Untuk harga Burgman Rp 54 juta. Hayabusa dijual dengan harga Rp 375 juta. Harga V-Strom Rp 192,4 juta dan GSR, Rp 199 juta. Harga yang ditawarkan on the road Jakarta. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Pre-IPO : Explained Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM)

[X]
×