kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   -10.000   -0,51%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan


Rabu, 16 April 2025 / 21:42 WIB
Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan
ILUSTRASI. Telkomsat menghadirkan layanan internet gratis berbasis satelit sebagai bentuk tanggung jawab sosial untuk menunjang sarana/prasarana pendidikan di SMA Negeri 8 Halmahera Barat.


Reporter: Sri Sayekti | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam upaya mendukung pemerataan akses internet di wilayah 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar), Telkomsat menghadirkan layanan internet gratis berbasis satelit sebagai bentuk tanggung jawab sosial untuk menunjang sarana/prasarana pendidikan di SMA Negeri 8 Halmahera Barat. Inisiatif ini merupakan bentuk nyata dukungan Telkomsat terhadap peningkatan kualitas pendidikan melalui penyediaan konektivitas di daerah blank spot.

Program ini menjadi langkah strategis Telkomsat dalam mewujudkan pemerataan konektivitas digital di Maluku Utara. SMA Negeri 8 Halmahera Barat dipilih sebagai lokasi penerima manfaat karena berada di wilayah yang belum memiliki akses internet yang memadai. 

Keterbatasan jaringan selama ini menjadi tantangan besar bagi proses pembelajaran, administrasi, hingga pencarian referensi pembelajaran bagi guru di SMA Negeri 8 Halmahera Barat.

Melalui dukungan yang diberikan ini, Telkomsat menyediakan layanan akses internet berkecepatan tinggi dan berkapasitas besar, berbasis satelit yakni, SBS serta produk Mangosphere yang dirancang khusus untuk komunitas, dalam hal ini komunitas guru dan siswa di sekolah, yang berada pada wilayah dengan keterbatasan infrastruktur jaringan.

Baca Juga: PINISI, Solusi Digital Telkomsat Dukung Konektivitas Sektor Maritim Nasional

Direktur Utama Telkomsat, Lukman Hakim Abd Rauf, menyampaikan bahwa dukungan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk menciptakan peluang dan pemerataan informasi melalui teknologi satelit, terutama untuk kawasan 3T. “Kami melihat tantangan utama di wilayah ini adalah keterbatasan akses internet. Melalui dukungan konektivitas yang kami sediakan, kami berharap dapat membantu guru dan siswa mengakses informasi dengan lebih mudah dan cepat, sehingga turut mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujar Lukman.

Penyerahan dukungan ini dilakukan pada 12 April 2025 dan diterima langsung oleh Kepala SMA Negeri 8 Halmahera Barat, Nelmince Luang, S. Pd. Beliau menyampaikan apresiasi atas hadirnya akses internet di lingkungan sekolah.

“Kami berterima kasih kepada Telkomsat atas dukungan fasilitas internet yang diberikan. Kini, meski berada di wilayah pedesaan, kami dapat terhubung secara online dan terbantu dalam proses belajar mengajar serta pencarian referensi. Semoga jaringan ini terus berjalan lancar dan bermanfaat bagi SMA Negeri 8 Halmahera Barat,”ungkapnya.

Baca Juga: Tarif Internet di Indonesia Masih Dianggap Mahal, Ternyata Ini Sebabnya

Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda, secara langsung menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya kepada Telkomsat karena rencana yang telah disusun akhirnya berhasil diimplementasikan.

“Semoga ini menjadi langkah awal untuk seluruh SMA di Maluku Utara dan semua desa, serta semua puskesmas yang ada di wilayah blank spot bisa segera terkoneksi dalam tahun 2025,” tegas Sherly.

Langkah ini menegaskan peran penting Telkomsat dalam membuka akses teknologi hingga ke pelosok negeri, guna menciptakan pemerataan pendidikan dan mendukung terwujudnya generasi yang lebih unggul dan berdaya saing di masa depan.

Baca Juga: Telkomsat Memperluas Jangkauan Konektivitas Digital Area 3T Melalui BTS USO Bakti

Selanjutnya: China Bangun Lebih Banyak PLTU, Ekspor Batubara RI Berpotensi Melonjak 10%

Menarik Dibaca: 5 Biji Buah yang Bisa Meningkatkan Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Biji Pepaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×