kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Tower Bersama Infrastructure (TBIG) anggarkan capex Rp 1,5 triliun


Selasa, 21 Mei 2019 / 17:39 WIB
Tower Bersama Infrastructure (TBIG) anggarkan capex Rp 1,5 triliun


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) menyampaikan tahun ini akan melakukan ekspansi pembangunan menara baru. Hal ini dilakukan untuk mengejar target pertumbuhan tenant yang ditargetkan tahun ini mencapai 3.000 tenant.

Helmy Yusman Santoso, Direktur TBIG mengatakan, untuk mengejar pertumbuhan 3.000 tenant tersebut, anggota indeks Kompas100 ini, perlu membangun setidaknya 1.000 menara baru. Sedangkan sisanya mengandalkan kolokasi 2.000 menara.

"Untuk mendukung target itu, kami akan spend capex antara Rp 1 triliun sampai Rp 1,5 triliun," ujarnya di Jakarta, Selasa (21/5).

Jumlah tersebut akan mengandalkan kas internal dan sebagian mengandalkan fasilitas sindikasi yang belum ditarik. Di luar itu, manajemen juga akan mengkombinasikan dana yang berasal dari penerbitan obligasi untuk mendukung ekspansi bila diperlukan.

Seperti diketahui, pada RUPSLB tahun ini manajemen meminta restu pemegang saham untuk menerbitkan global bond sebesar US$ 850 juta. Namun dirinya mengatakan jumlah tersebut tidak serta merta dikeluarkan dalam waktu dekat masih bergantung dengan kondisi pasar.

"Kalau market mendukung, cost of fund murah bisa saja kami keluarkan global bond untuk refinancing," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×