kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Transmart berharap sektor ritel dapat dorongan stimulus dari pemerintah


Senin, 16 Agustus 2021 / 14:56 WIB
Transmart berharap sektor ritel dapat dorongan stimulus dari pemerintah
ILUSTRASI. Pekerja?menata barang yang dijual dengan harga spesial di gerai Transmart. Tribunnews/Jeprima


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Trans Retail Indonesia berharap pemerintah dapat memberikan stimulus bagi sektor ritel yang turut terdampak pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat  (PPKM). 

Satria Hamid, Vice President Corporate Communications Transmart Carrefour mengatakan, sebagai salah satu sektor essentials, dampak dari PPKM ini tentunya juga mendorong penahanan kunjungan dari konsumen ke gerai offline.

Baca Juga: Ada PPKM, Trans Retail Indonesia catatkan penjualan online naik 10%

“Tentunya pandemi Covid-19 ini telah menahan konsumen untuk datang secara offline, di tambah lagi adanya kebijakan PPKM yang harus membuat kami beradaptasi dengan adanya penyekatan-penyekatan, jam operasional yang dibatasi hingga kapasitas pengunjung,” kata dia kepada Kontan.co.id, Senin (16/8). 

Untuk itu, Satria berharap ditengah masih adanya ketidakpastian akibat dampak pandemi Covid-19, pemerintah dapat memberikan stimulus kepada sektor ritel diantaranya keringanan pajak reklame dan keringanan Pajak Bumi Bangunan (PBB). “Tentunya ini akan menjadi angin segar buat kita para ritel,” tutupnya. 

Selanjutnya: Adanya perpanjangan PPKM darurat, ini kata Trans Retail Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×