kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Begini cara APM menggeber penjualan mobil di tahun 2020


Jumat, 17 Januari 2020 / 21:03 WIB
Begini cara APM menggeber penjualan mobil di tahun 2020
ILUSTRASI. Sejumlah distributor resmi dan Agen Pemegang Merek (APM) siap tancap gas untuk menggenjot penjualan mobil tahun ini.


Reporter: Muhammad Julian | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah distributor resmi dan Agen Pemegang Merek (APM)  siap tancap gas untuk menggenjot penjualan ritel (dari diler ke konsumen) pada tahun ini melalui berbagai cara.

Salah satu strategi yang menjadi andalan adalah dengan meluncurkan produk-produk baru. Maklum saja, kehadiran produk baru memang diyakini merupakan salah satu katalis utama yang dapat mengerek penjualan. mobil.

Baca Juga: Ada produk baru, Maxindo Renault Indonesia yakin penjualan naik 20%-30% tahun ini

Sepanjang tahun lalu, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) menggencarkan strategi ofensif dengan menghadirkan lebih dari 10 model terbaru atau facelift pada beberapa segmen seperti compact cars (A-Class dan B-Class) dan sport utility vehicle (SUV) (New GLE).

Seiring dengan adanya sejumlah produk baru, MBDI mencatatkan penjualan ritel sebanyak 3.344 unit mobil penumpang dan van. Dari pencapaian ini MBDI mengklaim telah berhasil merengkuh penguasaan pasar sebesar 46% di segmen pasar mobil mewah.

Tahun ini, MBDI akan menerapkan strategi yang sama dengan menghadirkan lebih dari 10 varian model baru hingga tutup tahun nanti. “Kami optimistis di 2020 Mercedes-Benz dapat melanjutkan kesuksesanya dengan penawaran varian model paling lengkap di Indonesia,” kata Department Manager Public Relation PT MBDI Dennis Kadaruskan kepada Kontan.co.id (17/01).

Strategi yang serupa juga dilakukan Maxindo Renault Indonesia (MRI) selaku distributor resmi Renault di Indonesia. Rencananya, MRI akan mulai menjual kendaran multi purpose vehicle (MPV) pertamanya di Indonesia, yakni Renault Triber, pada Februari atau Maret 2020 mendatang.

Baca Juga: Pasar kendaraan komersial tertekan hingga 10%, bagaimana nasib Isuzu?

Saat ini, MRI tengah menunggu konfirmasi jumlah pasokan yang akan diperoleh pada tahun ini dari India. Maklum saja, saat ini pasokan Renault Triber di Indonesia diperoleh dengan cara mengimpor utuh (completely built up/CBU) dari India.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×