kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Agustus 2019, survei tahap III pra konstruksi rig Blok Mahakam dilakukan


Minggu, 19 Mei 2019 / 10:46 WIB
Agustus 2019, survei tahap III pra konstruksi rig Blok Mahakam dilakukan


Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pusat Penelitian dan Pengembangan Geologi Kelautan (P3GL) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengintensifkan kerjasama dengan PT Elnusa Tbk (ELSA) pada survei Pertamina Hulu Mahakam (PHM) di lepas pantai wilayah Blok Mahakam, Kalimantan Timur. Survei tersebut rencananya akan dikerjakan pada awal Agustus 2019.

Kepala P3GL Hedi Hidayat menyampaikan, kegiatan 3rd call terdiri dari survei geofisika dan geologi kelautan, baik secara digital maupun analog untuk survei lokasi pra konstruksi rig lepas pantai PHM. Selaku operator wilayah kerja (WK) Mahakam, PHM terus aktif melakukan pemboran lepas pantai.

Adapun, hingga akhir Desember 2018, PHM telah menyelesaikan empat rig untuk menuntaskan target mengebor 65 sumur di WK Mahakam. "Kiprah PG3L terus didorong untuk mendukung upaya peningkatan produksi migas nasional, khususnya survei infrastruktur migas. Salah satunya, melalui kerja sama multi tahun dengan Elnusa dalam proyek survei geofisik untuk PHM ini," kata Hedi melalui keterangan tertulisnya, Minggu (19/5).

Sebelumnya, P3GL dengan Elnusa telah bekerja sama dalam survei geofisika bertajuk PHM 1st Call pada April - Mei 2018. Kemudian PHM 2nd Call yang dilaksanakan pada awal tahun 2019.

Survei tersebut menggunakan wahana Kapal Riset (KR) Geomarin III dilengkapi jasa layanan peralatan air-gun seismik. KR Geomarin III selama 15 sampai 20 hari pada bulan Agustus 2019 akan dilengkapi peralatan 2D High Resolution Seismic, Side Scan Sonar, Sub Bottom Profiling, Geomagnet, Mutibeam dan sediment coring.

Kepastian spesifikasi, jumlah hari layar dan nilai kontrak masih dibahas secara intensif dengan pihak Elnusa, karena memerlukan tanggapan dari pengguna (final end-user), saat inspeksi tim ke KR Geomarin III di Cirebon. Keberangkatan survei ini dijadwalkan setelah Kapal Riset Geomarin III menyelesaikan pekerjaan survei pemasangan OBS Cambridge University-ITB di Laut Sulawesi.

"Kapal Geomarin III akan dimobilisasi dari lokasi survei OBS ke Balikpapan, yang merupakan start awal survei Elnusa," kata Hedi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×