Reporter: Dede Suprayitno | Editor: Dupla Kartini
JAKARTA. Perusahaan pengelola bandara, PT Angkasa Pura I (Persero) berupaya menggenjot jumlah penumpang dalam setiap bandara kelolaannya. Salah satunya, yakni Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar.
Selain lewat pengembangan potensi industri pariwisata, AP I mengincar peningkatan jumlah penumpang dari jemaah umroh.
Direktur Komersial dan Pengembangan Usaha PT Angkasa Pura I Moch. Asrori mengatakan, Sulawesi Selatan memiliki potensi jemaah umroh yang cukup besar. Jika dilihat data tahun 2015 dan 2016, terjadi peningkatan jemaah umroh dari Sulawesi Selatan yang cukup signifikan yaitu sekitar 82,5%.
"Pada 2015, total jemaah umroh sebanyak 13.452 orang dan meningkat menjadi 24.562 orang pada 2016,” papar Asrori dalam siaran pers, Kamis (20/4).
Periode Januari-Februari 2017, tercatat 10.296 penumpang umroh. Angka ini naik 66,5% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sejumlah 6.181 penumpang umroh.
Peningkatan jumlah penumpang umroh didorong adanya penambahan maskapai Saudi Arabian Airlines yang melayani perjalanan umroh dari Bandara Sultan Hasanuddin sejak akhir 2016.
Untuk memberikan layanan bagi jemaah haji dan umroh, Bandara Sultan Hasanuddin telah bersiap mengantarkan jemaah ke tanah suci. Bandara Sultan Hasanuddin memiliki landasan yang sanggup melayani pesawat berbadan lebar dan mampu melayani penerbangan dengan standar internasional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News