Reporter: Azis Husaini | Editor: Rizki Caturini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Konsumsi listrik dari pelanggan Perusahaan Listrik Negara (PLN) diklaim meningkat. Ini terlihat dari beban puncak sistem listrik Jawa-Bali pada 11 Oktober 2017 siang hari mencetak rekor sebesar 24.904 megawatt (MW). Beberapa hari sebelumnya, beban puncak sistem listrik Jawa-Bali pada siang hari sebesar 24.760 MW.
Kepala Satuan Komunikasi Korporat PLN, I Made Suprateka menyatakan, ketersediaan listrik yang dipasok PLN mampu diserap dan terus bertambah oleh pelanggan PLN.
“Saat ini, daya mampu sistem Jawa-Bali sudah surplus. Meski begitu, PLN terus berupaya memenuhi kebutuhan pasokan listrik ke depan dengan membangun pembangkit, jaringan transmisi, dan gardu induk,” ujar Made ,” ujar Made, dalam siaran pers, Kamis (12/10).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News