Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - TANGERANG. PT Jaya Real Property masih optimis dengan tren mall. Karenanya, pihaknya berupaya menawarkan mall sebagai one stop entertain yang menawarkan pengalaman kepada pengunjung.
Adhitya Sasongko, Manajer Perancang Bangunan Jaya Real Property menyebutkan bahwa tren mall memang tak hanya sekedar berbelanja. "Makanya, kami membuat mixed used," ujarnya di Tangerang, Rabu (7/8).
Baca Juga: Pendapatan Jaya Real Property (JRPT) pada semester I masih ditopang residensial
Ia menilai bahwa memang tiap mall yang dibangun selalu ada diferensiasi yang mana dicontohkan pada Bintaro Xchange Mall 1 dibuat Ice Rink untuk menarik minat pengunjung. Demikian pula pada Bintaro Xchange Mall 2 dengan dibangunnya Oceanarium sebagai penarik pengunjung.
Dari sisi dalam mall sendiri, pada Bintaro Xchange Mall 2 tidak akan dibuat zoning. "Biasanya tiap lantai itu khusus untuk food and beverage, atau fashion, atau lainnya. Nanti, kami akan memadukannya sehingga market bisa sharing," ujarnya.
Selain itu, tingkat okupansi yang tinggi dari Bintaro Xchange Mall 1 yang mencapai 95% memberikan keyakinan pada mall baru mereka ini.
Baca Juga: Pakuwon Jati (PWON) kebut pengerjaan proyek mixed use di Bekasi tahun ini
Adhitya menyebutkan bahwa hingga saat ini mall barunya tersebut 90% tenant yang konfirmasi akan mengisinya antara lain jaringan bioskop premier, Uniqlo, Ace Hardware, Fun World, dan lain sebagainya.
Asal tahu, untuk proyek mixed used itu sendiri pihaknya menganggarkan dana Rp 1,25 triliun. Nantinya, pengembangannya akan meliputi mall, hotel, dan oceanarium.
Selain kembangkan kawasan mixed used di kawasan CBD Bintaro Jaya, pihaknya disebutkan juga sudah bersiap pembangunan Pasar Senen blok 1 dan 2, serta apartemen di Cipete yang akan mulai dibangun di tahun depan.
Baca Juga: Jaya Real Property gelontorkan investasi Rp 1,25 triliun kembangkan mixed used
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News