kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bumi Serpong Damai (BSDE) siap genjot penjualan saat fase new normal


Selasa, 26 Mei 2020 / 16:36 WIB
Bumi Serpong Damai (BSDE) siap genjot penjualan saat fase new normal
ILUSTRASI. Pertumbuhan Sektor Properti: Pembangunan komplek perumahan di Kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang, Banten, Senin (28/10). Terhitung dari awal tahun kinerja sektor properti tumbuh 10%. Hal tersebut ditopang oleh kondisi makro yang menguntungkan sep


Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) tengah mempersiapkan beberapa skenario antisipasi penerapan new normal di tengah mewabahnya virus corona baru atau Covid-19 yang belum teratasi.

Direktur PT Bumi Serpong Damai Tbk Hermawan Wijaya mengakui bahwa memasuki kuartal kedua ini menjadi tantangan yang berat bagi pengembang. Namun, pihaknya sudah mengantisipasi hal tersebut.

Hermawan menjelaskan bahwa pihaknya telah mengantisipasi hal tersebut untuk kuartal kedua yang bertepatan dengan bulan puasa, lebaran serta pandemi Covid-19 yang dipastikan menghambat penjualan. Ia juga berharap, wabah pandemi ini bisa segera berakhir.

Baca Juga: Ini 10 saham terbesar yang dijual asing pada perdagangan Rabu (20/5)

"Ekspansi proyek BSDE kemungkinan bisa dilakukan namun tergantung dari pasar dan seberapa yakinnya wabah corona akan teratasi serta ekonomi dapat pulih. Apalagi, BSDE mengejar marketing sales Rp 7,20 triliun sepanjang tahun ini," kata Hermawan kepada kontan.co.id, Selasa (26/5).

Pihaknya juga memastikan telah melakukan penyesuaian-penyesuaian baru menyusul tatanan kehidupan yang akan berubah pula mengikuti protokol wabah Covid-19 jika wacana new normal diterapkan. Pihaknya juga akan mencermati perkembangan pasar dalam situasi new normal.

"Kita akan menjalankan aktivitas dengan tetap mematuhi aturan pemerintah seperti new normal. Pasti akan banyak penyesuaian baru, tapi kami sudah antisipasi hal tersebut," ujarnya.

Sementara itu, dalam pemasarannya pun BSDE sudah mulai mengintegrasikan pemasaran digital dengan menggunakan sosial media hingga virtual reality untuk memasarkan kepada para konsumennya.

Baca Juga: Bumi Serpong Damai (BSDE) membukukan marketing sales Rp 1,79 triliun di kuartal I

Selama selama kuartal I/2020 BSDE mencatatkan prapenjualan atau marketing sales sebesar Rp 1,79 triliun. Nilai tersebut setara dengan 25% dari target tahun ini senilai Rp 7,20 triliun.

Menurut Hermawan, kinerja prapenjualan tersebut ditopang oleh beberapa peluncuran produk baru sepanjang 3 bulan pertama tahun ini yakni empat produk residensial dan dua produk komersial, serta penjualan lahan.




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×