Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ciputra Development Tbk nilai tahun 2020 akan lebih baik dibandingkan tahun 2019 pada sektor properti. Karenanya, secara kualitatif perseroan memproyeksikan kinerja yang lebih baik dari sisi marketing sales, pendapatan, hingga laba.
Head of Investor Relations & Corporate Finance Ciputra Development, Aditya Ciputra Sastrawinata menyebutkan ada beberapa katalis positif yang bisa mendorong sektor properti tahun ini.
Baca Juga: Ini cara mudah cari rumah dan ajukan KPR secara online melalui BTN Properti
"Dari segi kualitatif, kami merasa tahun 2020 akan lebih baik dibanding 2019, mengingat bahwa tahun ini tidak akan ada aktifitas pemilu dan tren suku bunga yang masih cenderung menurun," ujarnya kepada kontan.co.id, Rabu (29/1).
Mengarungi tahun ini, perseroan juga terus berupaya menggenjot proyek-proyek berjalannya. Adapun, mayoritas dari proyek perseroan adalah perumahan skala menengah dan besar sehingga akan terus dikembangkan dan tidak akan selesai dalam waktu dekat.
Selain itu, ada beberapa proyek komersial yang rencananya akan mulai operasional tahun ini.
"Kami sedang membangun mall baru di Citra Raya Tangerang dengan Net Leasable Area (NLA) sebesar 26.000 m2 yang rencananya akan mulai operasional di kuartal 2 tahun ini sebelum Lebaran," kata dia.
Baca Juga: Mudahkan milenial, kini ajukan KPR bisa secara online
"Ada juga pembangunan mall extension di Ciputra World Surabaya dengan NLA sebesar 37.300 m2 yang rencananya akan mulai operasional di semester 2 tahun ini. Dengan ini total NLA daripada Mall Ciputra World Surabaya akan naik menjadi 93.300 m2," lanjutnya.
"Di Citra Maja Raya kami juga sedang membangun bioskop CGV dengan 4 layar dan 2 sekolah yaitu Sekolah Mutiara Bangsa dan Muslim Cendekia Islamic Schooly yang semua rencananya akan selesai tahun ini agar terus melengkapi diri dengan berbagai fasilitas-fasilitas pendukung skala kota di dalamnya," ungkap Aditya.
Karenanya, sepanjang tahun ini emiten dengan kode saham CTRA di Bursa Efek Indonesia ini memproyeksikan kinerja yang lebih baik dibandingkan tahun lalu.
Baca Juga: Anak usaha Alam Sutra (ASRI) kantongi izin perubahan surat utang
Salah satunya dari sisi marketing sales, yang mana perseroan menilai bisa melebihi realisasi tahun lalu sebesar Rp 6,1 triliun. Secara detil, Adit mengaku masih dalam tahapan evaluasi internal untuk menentukan besaran targetnya.
Selain proyek berjalan, CTRA juga mencatat memiliki tabungan lahan seluas 6.300 ha. Secara total, aset perseroan hingga kuartal III/2019 tercatat Rp 35,5 triliun. Sedangkan dari sisi kapitalisasi pasar berdasarkan data RTI tercatat Rp 17,54 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News