Sumber: TribunNews.com | Editor: Hendra Gunawan
JAKARTA. Situs e-commerce Dealgoing.com menargetkan dapat menumbuhkan bisnisnya tiga kali lipat pada tahun depan. Untuk merealisasikan target tersebut, Dealgoing.com memberikan program diskon setiap harinya. Saat ini Dealgoing memiliki produk lebih dari 70.000 dan memiliki 10 kategori produk. Diantaranya: Food Deal, Fashion Deal, Beauty Deal, Health Deal, Home Deal, Gadget Deal, Kids Deal, Oto Deal, Travel Deal dan Fun Deal .
Dengan semakin banyaknya situs e-commerce, para pelaku di bidang ini memang dituntut untuk saling bersaing dan meningkatkan penjualan mereka.
Berdasarkan data Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), tercatat jumlah pengguna internet di Indonesia tahun 2013 ini ada sebanyak 83 juta. Dan diprediksikan tahun depan jumlahnya akan naik tinggi menjadi 107 juta. Ini tentunya merupakan pasar yang sangat potensial bagi para pelaku bisnis ini.
Saat ini saja, transaksi e-commerce di Indonesia jumlahnya mencapai 19 juta transaksi dengan nilai US$ 478 juta atau Rp 5 triliun rupiah. Angka tersebut meningkat dibandingkan dengan tahun lalu, yang US$ 266 juta. Dan diperkirakan di tahun depan penjualan toko online ini bisa mencapai 2.5 kali lipat dari tahun 2013.
Edward Kim, Initiator idEA & Founder Dealgoing, menuturkan bahwa bisnis ini berkembang dengan cepat. Saat ini saja persentase pertumbuhannya sudah 900%. Itu artinya bisnis online ini sudah melonjak pesat.
“Prediksi saya, perkembangan bisnis online (e-Commerce) di Tahun 2014 akan semakin berkembang, dengan melihat banyaknya masyarakat Indonesia yang sangat antusias dengan bisnis online ini, dan saya yakin Dealgoing bisa tumbuh 3 kali lipat dibandingkan tahun 2013,” kata Edward dalam rilisnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News