Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri
SINGAPURA. Indonesia diperkirakan akan mengalami defisit gula sebesar 2,5 juta ton sampai 2,7 juta ton per tahun. Hal tersebut disampaikan oleh Faruk Bakrie, ketua Asosiasi Gula Indonesia (AGI) di Singapura hari ini (27/9).
Sayangnya, Faruk tidak menjelaskan kapan waktu defisit gula tersebut terjadi. Sementara itu, produksi gula di Indonesia diperkirakan mencapai 2,4 juta ton sampai 2,7 juta ton. Sementara konsumsi gula di Indonesia mencapai 5,1 juta ton - 5,2 juta ton.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News