kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45891,58   -16,96   -1.87%
  • EMAS1.358.000 -0,37%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Dwicitra Land Rilis 200 Rumah Oakwood Northpoint di Grand Tenjo Residence


Kamis, 07 September 2023 / 09:13 WIB
Dwicitra Land Rilis 200 Rumah Oakwood Northpoint di Grand Tenjo Residence


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Dina Hutauruk

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengembang semakin gencar merilis proyek baru pada paruh kedua 2023. Peningkatan penjualan rumah-rumah tapak menjadi pendorong optimisme perusahaan properti merilili produk maupun proyek baru.

Dwicitra Land misalnya, akan merilis fase kedua Klater Oakwood di kawasan Grand Tenjo Residence. Sebelumnya, perusahaan telah meluncurkan Oakwood tahap pertama dan telah terjual 90%.

"Oleh karena itu, kami membuka pemasaran tahap kedua yang dinamai Oakwood Nortpoint," kata Marketing Manager Dwicitra Land Albert Permana, dalam keterangan resminya, Rabu (6/9).

Oakwood Northpoint menawarkan  200 unit rumah dengan 4 tipe antara lain tipe 27/60, tipe 31/60, tipe 34/60, dan tipe 34/72. Albert menjelaskan, unit-unit rumat tersebut  menggunakan homogeneous tile 60x60, kloset American Standard, full kanopi carport, smart door lock, dan juga sudah menggunakan septictank fiber yang lebih ramah lingkungan. Saat ini Cluster Oakwood memiliki banyak taman tematik yang sedang dalam tahap penyelesaian dan ditargetkan rampung pada akhir September ini. 

Untuk Fase 1 Cluster Oakwood yang sudah 90% terjual, lanjut Albert, saat ini tengah dibangun secara bertahap dimana sekitar 60%diantaranya sudah hampir rampung dan dalam proses finishing. “Cluster Oakwood fase 1 sudah tutup atap dan lanjut finishing, siap untuk serah terima dalam satu-dua bulan kedepan,” imbuhnya.

Baca Juga: REI: Penjualan Rumah Bersubsidi Relatif Meningkat Meski Harganya Naik

Selain merilis Oakwood fase 2, Dwicitra Land juga tengah mulai pra penjualan rumah Tipe Samanea yang posisinya berada di Boulevard Grand Tenjo Residece. Saat ini show unit Samanea tengah dalam proses pembangunan. Rumah Boulevard fase 1 yakni tipe Mahogany, i rumah 2 lantai premium pertama di kawasan Tenjo, sudah terjual semua dan bertahap sudah mulai serah terima.

“Untuk fase 2, rumah Boulevard bernama Tipe Samanea, kami bekerjasama dengan bank BTN untuk mengadakan program subsidi angsuran yang kami beri label Amazing Deal, sehingga untuk 2 tahun pertama konsumen hanya perlu menyicil sejumlah Rp. 2.7 juta per bulan,” ungkapnya.

Tahun ini, Dwicitra Land menargetkan marketing sales Rp 230 miliar. Albert mengaku pihaknya optimis dapat mencapai target tersebur karena hingga Agustus sudah tercapai 67%.

Sebagai informasi, Grand Tenjo Residence dapat ditempuh hanya dalam waktu 5 menit dari stasiun KRL (Tenjo dan Daru). Kawasan ini juga dilalui ruas tol Serpong Balaraja yang per bulan ini sudah beroperasional sampai BSD Timur (Cisauk).  Seperti perencanaan pemerintah, akhir tahun seharusnya sudah menyelesaikan Seksi 2 jalan tol Serpong Balaraja

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×