kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Hellen Xu meniti karier dari nol hingga jadi CEO Panorama JTB Tours


Sabtu, 23 Februari 2019 / 19:08 WIB
Hellen Xu meniti karier dari nol hingga jadi CEO Panorama JTB Tours


Reporter: Nur Pehatul Janna | Editor: Yudho Winarto

Sementara, pada awal tahun 2009 Hellen dipercaya menjadi Director of of Sales and Distribution PT Tirta Putra Wisata. Kariernya berlanjut hingga menjadi Director of SBU Travel Management Panorama Tours hingga tahun 2013, dan berlanjut menjadi Managing Director of Strategic Business Unit Travel Management PT Panorama Tours Indonesia hingga 2015.

Tak berhenti sampai di situ, pada Januari 2016 hingga 2017 Hellen didapuk menjadi Director & Chief Operating Officer PT Panorama Tours Indonesia. Perusahaan tersebut kemudian berganti nama menjadi PT Panorama JTB Tours. Lantas mulai tahun lalu, dia menjabat sebagai CEO.

Untuk sampai duduk di posisi saat ini, tentu bukan pencapaian yang mudah. Beragam cerita suka maupun dukan menemani setiap langkahnya. Tak cuma tantangan internal, tantangan eksternal juga menjadi makanannya setiap hari.

Maklum, industri perjalanan cukup berbeda dengan industri lain. Melancong bukanlah kebutuhan pokok masyarakat. "Kami kan travel, orang tidak pergi pun tidak apa-apa, oleh karena itu untuk bertahan di bisnis ini tentunya kami harus cepat bangkit dan tidak terus terpuruk," ujar Hellen.

Salah satu tantangan bisnis dalam industri pariwisata yang belum lama terjadi yakni pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS). Seperti yang terjadi pada semester II tahun lalu. Akibat melemahnya rupiah, Panorama JTB harus berpikir ekstra supaya bisnis tetap berjalan sesuai dengan harapan.

Bayangkan saja, pada semester I-2018 lalu, performa bisnis Panorama JTB masih menjanjikan. Namun kondisi seketika berbalik pada paruh kedua. Untungnya, bisnis pariwisata kembali bangkit dengan cepat.

Belum lagi persaingan dengan online travel agent (OTA). Sementara Panorama JTB memiliki lebih dari 1.000 karyawan yang membutuhkan penghidupan.

Makanya, target Hellen ke depan adalah menjadikan Panorama JTB sebagai perusahaan agen perjalanan terbesar di Indonesia. Untuk itu, dia bertekad akan memperluas pangsa pasar dan memenuhi segala target manajemen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×