kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Inone bakal ekspansi ke luar negeri


Kamis, 24 Januari 2019 / 19:51 WIB
Inone bakal ekspansi ke luar negeri


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kendati berbasis di Shenzhen, Cina, Inone akan menjadikan Indonesia sebagai pusat ritel miliknya. Melalui PT Inone Technology Indonesia, manajemen akan melakukan ekspansi memperluas pasar ke negara-negara lain di Asia.

Evan Angganantika, Marketing Manager Inone menyampaikan bahwa Indonesia merupakan pasar ritel pertama perusahaan. Bahkan di Shenzhen saja, perusahaan tidak membuka gerai ritel sama sekali. Namun melalui pasar Indonesia, manajemen akan menggarap pasar global yang dimulai pada kuartal I tahun ini.

“Gerai ritel Inone itu pertama kali ada di Indonesia, jadi di negara lain belum ada. Brand kami pusatnya di Shenzhen, Cina tetapi negara pertama yang dipilih adalah Indonesia, karena Indonesia itu negara ekonomi yang besar, terbesar di Asia Tenggara,” ujarnya di Jakarta, Kamis (24/1).

Ia menyampaikan dalam waktu dekat, perusahaan akan menggarap pasar Timur Tengah dan Asia Tenggara, keduanya dipilih sebagai negara tujuan ekspansi karena demand dan potensi pasar yang cukup menjanjikan. Di Dalam negeri sendiri, manajemen menargetkan mampu memiliki 50 gerai sampai akhir tahuni ini.

“Dalam waktu dekat kami juga akan buka di negara-negara lain, negara kedua itu UEA di Dubai, menyusul kemudian Thailand, Malaysia, Nepal, Bangladesh dan negara-negara Asia Tenggara lainnya,” lanjutnya.

Yang jelas, tahun ini perusahaan akan sangat sibuk ekspansi domestik dan luar negeri, dengan mengusung produk Original Design Manufacturing (ODM) dan Original Equipment Manufacturer dirinya menyampaikan produk yang diusung akan menyesuaikan dengan demand dari market. “Dubai itu kami akan buka Maret ya kuartal I, kemudian Malaysia, Thailand dan Bangladesh di kuartal II tahun ini,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×