kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.306.000 -0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kembali Tampil di GIIAS 2023, Mercedes-Benz Luncurkan Mobil Listrik Baru


Jumat, 11 Agustus 2023 / 09:38 WIB
Kembali Tampil di GIIAS 2023, Mercedes-Benz Luncurkan Mobil Listrik Baru
ILUSTRASI. Mobil listrik dari?Mercedes-Benz dipamerkan dalam ajang GIIAS


Reporter: Dimas Andi | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) kembali berpartisipasi di pameran otomotif terbesar di Indonesia, yakni Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Di booth yang berlokasi di Hall 3A, Mercedes-Benz meluncurkan tiga model kendaraan terbarunya, antara lain The new EQS SUV, EQS Edition 1 dan Mercedes-AMG SL 43.

Dengan ketiga model terbaru ini, artinya Mercedes-Benz telah meluncurkan 11 model baru di Indonesia sejak awal tahun 2023.

Choi Duk Jun, President Director Mercedes-Benz Distribution Indonesia mengatakan, MBDI merasa senang bisa berpartisipasi di GIIAS dan memenuhi keinginan para pelanggan setia yang sudah menanti kehadiran pabrikan asal Jerman ini di GIIAS.

Baca Juga: Transaksi Selama GIIAS 2023 Ditargetkan Bisa Mencapai Rp 15 Triliun

Selain meluncurkan tiga model kendaraan terbaru, MBDI juga berbagi kabar pencapaian Mercedes-Benz secara global dan di Indonesia selama semester I-2023.

Selama periode tersebut Mercedes-Benz telah berhasil mencatat penjualan sebanyak 1.618 unit di Indonesia serta mendapatkan skor kepuasan pelanggan 4,97/5,0.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pelanggan setia Mercedes-Benz yang terus mendukung kami dan berkontribusi terhadap keberhasilan kami di Indonesia," ujar dia dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Kamis (10/8).

Kembalinya Mercedes-Benz ke GIIAS merupakan bukti nyata dari komitmen MBDI kepada para pelanggan dan calon pelanggan di Indonesia. Mercedes-Benz hadir lebih besar dan lebih kuat dengan meluncurkan dua kendaraan all-electric EQ terbaru serta model terbaru dari lini Mercedes-AMG.

Sesuai dengan strategi MBDI, tahun ini Mercedes-Benz berfokus pada top-end vehicles dan kendaraan all-electric. The new EQS SUV adalah all-electric SUV pertama yang menggunakan arsitektur baru dari Mercedes-Benz yang menggabungkan kekuatan dan keserbagunaan sebuah SUV dengan semua fitur yang tersedia pada EQS.

Sementara itu, EQS Edition 1 adalah edisi khusus dari EQS, yang menggunakan warna two-tone. Adapun Mercedes-AMG SL 43 adalah model roadster entry-level yang sporty dengan kecanggihan teknologi Mercedes-AMG.

Baca Juga: Berlangsung Mulai 10 Agustus, Ini Harga Tiket Masuk GIIAS 2023

Choi Duk Jun menambahkan, kehadiran Mercedes-Benz di GIIAS adalah sarana bagi MBDI untuk bisa melanjutkan keberhasilannya di Indonesia.

Dengan The new EQS SUV dan EQS Edition One, sekarang rangkaian kendaraan all-electric Mercedes-Benz sudah semakin lengkap, dari model entry-level hingga top-end SUV.

MBDI juga sudah semakin dekat dalam memenuhi komitmen untuk meluncurkan 19 model baru di Indonesia pada tahun ini.

"Dengan adanya peningkatkan pada suplai kendaraan, kami berharap untuk bisa memenuhi keinginan dari semakin banyak pelanggan di Indonesia,” jelas Choi Duk Jun.

Ketiga model kendaraan terbaru dari Mercedes-Benz sudah tersedia di diler resmi Mercedes-Benz dengan rekomendasi harga off-the-road sebagai berikut:

- The new EQS SUV: Rp 3.590.000.000 

- EQS Edition 1: Rp 3.950.000.000 

- Mercedes-AMG SL 43: Rp 3.200.000.000

Selama berlangsungnya GIIAS 2023, MBDI menggandeng Adira Finance dan Bank Danamon sebagai official financing partners. Bersama kedua financing partners, MBDI menawarkan program penjualan yang menarik seperti bunga angsuran 0% sampai dengan 3 tahun dan uang muka mulai dari Rp 75 juta.

Baca Juga: ​Mercedes-Benz Tetap Andalkan Sedan Sebagai Penopang Penjualan

Tidak hanya itu, pada ajang GIIAS 2023, MBDI secara resmi mengumumkan pemindahan kepemilikan dari Mercedes-Benz AG ke Inchcape Indonesia yang akan berlaku mulai 1 Oktober 2023.

Khoo Shao Tze, President Director Inchcape Automotive Indonesia menyebut, Inchcape berkomitmen untuk melanjutkan dan memperkuat bisnis Mercedes-Benz di Indonesia.

Inchape akan menawarkan produk dengan kualitas terbaik serta layanan yang memberikan pengalaman konsumen terunggul

"Kami berharap bisa mendapatkan dukungan dan kerja sama baik dari semua mitra-mitra agar dapat mempertahankan posisi Mercedes-Benz sebagai pilihan utama di segmen otomotif premium," tutup dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×