Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mega Perintis Tbk (ZONE) melakukan pendekatan dan strategi yang berbeda kepada pelanggan setianya. Pemilik gerai Manzone dan MOC itu akan mengenalkan produk-produk baru lebih cepat, hal ini untuk menarik minat pelanggannya berkunjung lebih sering.
FX Afat Adinata Nursalim, Direktur Utama ZONE menjelaskan dengan keterbatasan dari sisi luasan toko untuk menawarkan gimmick hingga re-design, dirinya lebih fokus menawarkan produk baru untuk membuat gerainya lebih fresh.
“Di fesyen itu, semakin cepat kita memberikan produk-produk baru di gerai maka akan semakin membuat gerai kita kelihatan fresh dan menorong konsumen bisa datang ke gerai dalam sebulan itu beberapa kali,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (22/3).
Dengan produk yang keluar lebih cepat, pelanggan akan sering datang untuk mengecek koleksi terbaru. Dirinya mengatakan hal ini sudah diterapkan oleh perusahaan fesyen global dan terbukti memberikan imbas yang cukup baik terhadap penjualan.
“Kalau Manzone setiap dua minggu sekali kami keluarkan produk baru, di fesyen memang harus seperti itu karena kalau kita lebih cepat lebih baik,” lanjutnya.
Selain itu, dengan menumpuk stok lama juga akan membuat gerai kelihatan penuh dan pelanggan menjadi tidak nyaman berbelanja di gerai miliknya. Oleh karena itu, startegi untuk mengeluarkan produk baru setiap dua minggu menurutnya cukup baik mengatrol penjualan dan minat pelanggan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News