kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Mitra Adiperkasa (MAPI) bukukan pendapatan Rp 10 triliun pada semester I-2019


Rabu, 31 Juli 2019 / 12:41 WIB
Mitra Adiperkasa (MAPI) bukukan pendapatan Rp 10 triliun pada semester I-2019


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI, anggota indeks Kompas100 ini) hari ini mengumumkan pencapaian pendapatan untuk semester pertama tahun 2019. Pendapatan bersih perusahaan ini meningkat 10% menjadi sebesar Rp 10 triliun dari sebelumnya Rp 9,1 triliun.

Selain itu,  laba usaha juga mengalami  peningkatan 34% dari Rp 722 miliar menjadi Rp 969 miliar, sementara laba bersih meningkat 51% menjadi Rp 605 miliar dari Rp 402 miliar yang tercatat pada periode semester pertama tahun 2018.

Fetty Kwartati, Head of Corporate Communication MAPI mengatakan pencapaian perusahaan selama semester pertama mencerminkan kekuatan dengan diversifikasi model usaha multi-brand. Kinerja yang dicapai memenuhi target perusahaan melalui pertumbuhan yang kuat pada penjualan dan pendapatan operasional.

"Demikian juga penjualan Lebaran yang solid pada bulan Juni. Untuk mempercepat momentum di semester kedua tahun 2019, MAPI akan terus memanfaatkan kekuatan portofolio merek, mendorong pertumbuhan dan mendukung inovasi pada kemampuan digital dan analisa data Perusahaan," ujarnya dalam siaran pers, Rabu (31/7).

Ia melanjutkam bahwa di masa yang akan datang, MAPI akan terus memperhatikan biaya dan ekspansi secara berhati-hati. Pada akhir semester pertama 2019, Perusahaan telah membuka 216 gerai, menambahkan 44.550 m2 pada luas keseluruhan area ritel kami untuk mendukung pertumbuhan Perusahaan.

"Gerai-gerai yang dibuka tersebut mencakup merek: Starbucks, Krispy Kreme, Pizza Express, Godiva, Foodhall, Skechers, Sports Station, Planet Sports, Asics, Clarks, Marks & Spencer, Kidz Station dan Digimap," lanjutnya.

Sementara itu, sebagai bagian dari kontribusi MAPI untuk perkembangan industri ritel yang lebih maju di Indonesia, Perusahaan telah meluncurkan MAP Retail Academy sebagai instutusi pendidikan tinggi di bidang ritel yang pertama di Indonesia.

Kini, MAP Retail Academy dibuka untuk publik dengan tujuan jangka panjang menyediakan jalur pendidikan yang lebih tinggi di bidang Manajemen Ritel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×