kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Naikkan pengunjung, LTC Glodok akan gandeng Grab


Selasa, 12 September 2017 / 19:49 WIB
Naikkan pengunjung, LTC Glodok akan gandeng Grab


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - Pengelola Lindeteves Trade Center (LTC) Glodok melakukan berbagai strategi untuk mendorong jumlah pengunjung di pusat perdagangan modern khusus alat perkakas dan industri tersebut.

PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) melalui anak usahanya PT Citra Gemilang Lindeteves melakukan strategi dengan menyediakan program-program pelayanan menarik kepada konsumen.

Hendry Trie Asmono, Manager Advertising and Promotion Agung LTC Glodok mengatakan, sebagain besar pembeli yang datang ke pusat perdagangan tersebut merupakan industri yang membeli dalam jumlah yang besar.

Oleh karena itu sebagian dari mereka merupakan konsumen berulang dan seringkali yang datang untuk mengambil barang merupakan kurir atau bagian purchasing. Untuk menjaga pengunjung tetap ramai LTC Harco berencana bekerja sama dengan dengan Grab Indonesia.

"Kami akan jalin kerja sama dengan Grab sehingga nanti akan ada program datang dijemput dan pulang diantar. Pokoknya konsumen yang belanja tinggal terima beres dulu," kata Hendry, Senin (12/9).

Selain bekerja sama dengan perusahaan transportasi online, LTC Glodok juga akan menyediakan program-program pelayanan yang menarik seperti menyediakan periksa kesehatan gratis, cuci motor gratis dan lain-lain.

Program-program tersebut diharapkan bisa memberikan daya tarik kepada masyarakat berbelanja di LTC Glodok. Tak hanya itu, pengelola juga akan melakukan program promosi bagi para konsumen dalam kurun waktu tertentu.

LTC Glodok terdiri dari 3.000 unit kios. Sekitar 50% produk yang dijual di sana merupakan alat perkakas dan industri. Selain itu, pusat perdagangan ini juga menjajakan produk-produk lain seperti life safety, peralatan hydroponik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×