kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Nama Arif mencuat gantikan Emirsyah Satar


Kamis, 11 Desember 2014 / 15:02 WIB
Nama Arif mencuat gantikan Emirsyah Satar
ILUSTRASI. Jam Berlaku Ganjil Genap Pagi di Jakarta, Menjelang Cuti Bersama (26/6)!. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/nz.


Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. SM General Public Relation Garuda Ikhsan Rosan mengaku belum mengetahui nama yang akan menggantikan Emisyah Datar sebagai Dirut Garuda. Namun, dari informasi yang berkembang, nama Dirut Citilink Arif Wibowo menjadi salah satu nama calon kandidat mengisi posisi pos Dirut Garuda.

"Saya belum tahu juga, dari pemberitaan malah salah satunya Pak Arif (Wibowo)", ujar Ikhsan saat berbincang dengan wartawan, Jakarta, Kamis (11/12). 

Nama Arif sebagai kandidat Dirut Garuda mulai tersebar setelah wartawan beberapa kali melihat Dirut Citilink itu menyambangi Kantor Kementerian BUMN. Sayangnya, dalam kesempatan itu Arif tidak pernah memberikan alasan dirinya dipanggil Menteri BUMN Rini Soemarno. 

Arif Wibowo bukanlah orang baru bagi Garuda. Sebelum menjabat Chief Executive Officer (CEO) PT Citilink Indonesia, Arif sudah bekerja di Garuda Indonesia dari level bawah, yakni sebagai engineer of maintenance and engineering, pada kurun waktu 1990-1994. Hingga berita ini diturunkan, Arif Wibowo tidak memberikan jawaban saat dikonfirmasi.

Setelah itu, kariernya menanjak dengan menapaki karier sebagai manajer, general manager, dan posisi terakhir sebagai Executive Vice President Marketing and Sales Garuda Indonesia. Kemudian, pada Mei 2012, Arif ditunjuk untuk memimpin Citilink Indonesia.

Saat itu, bersamaan dengan pemisahan (spin off) Citilink yang awalnya strategic business unit (SBU) menjadi anak usaha Garuda. Pendirian Citilink sebagai anak usaha merupakan bagian dari strategi Quantum Leap Garuda. Selain menjadi Dirut Citilink, Arif juga adalah ketua Asosiasi Perusahaan Penerbangan Nasional Indonesia (INACA). (Yoga Sukmana)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×