kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Pamerkan inovasi dan teknologi kendaraan terbaru, APM siap ramaikan GIIAS 2020


Kamis, 30 Januari 2020 / 18:06 WIB
Pamerkan inovasi dan teknologi kendaraan terbaru, APM siap ramaikan GIIAS 2020
ILUSTRASI. Pengunjung dan undangan memadati area pameran pada pembukaan pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS). ANTARA FOTO/zarqoni maksum/wsj.


Reporter: Muhammad Julian | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pameran otomotif internasional GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) akan kembali hadir pada tahun ini. 

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) akan kembali menyelenggarakan rangkaian pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS). Tahun ini, GIIAS 2020 akan hadir di empat kota, yaitu, Surabaya, Jakarta, Makassar, dan Medan.

Baca Juga: Catat, GIIAS bakal kembali hadir di empat kota ini

Rangkaian pameran otomotif GIIAS 2020 akan dimulai dengan GIIAS  Surabaya yang berlangsung pada 20-29 Maret 2020 di Grand City Convex.

Selanjutnya, rangkaian pameran akan dilanjutkan dengan GIIAS Jakarta  pada 7-17 Agustus 2019 di ICE BSD City yang kemudian disusul oleh GIIAS Makassar pada 21-25 Oktober 2020 di Celebes Convention Center. 

Berikutnya, rangkaian GIIAS 2020 akan ditutup di Medan melalui pameran GIIAS Medan yang berlangsung pada 25-29 November 2020 di Santika Premiere Hotel & Convention.

Seiring dengan hal ini, agen pemegang merek (APM) sudah mulai melakukan persiapan untuk mengikuti salah satu ajang pameran otomotif terbesar di Indonesia tersebut. PT Toyota Astra Motor (TAM) misalnya, apm kendaraan Toyota ini tengah mempersiapkan konsep booth, konsep acara, serta kendaraan konsep dan kendaraan baru yang akan dipamerkan pada ajang pameran nanti. 

Baca Juga: Mazda CX-30 sudah resmi mengaspal, dijual mulai Rp 478 jutaan

Hanya saja, manajemen TAM masih enggan memberikan rincian informasi seputar kendaraan konsep dan kendaraan baru yang akan ditampilkan. “Jumlah kendaraan konsep dan baru belum kami buat keputusan finalnya,” kata Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy kepada Kontan.co.id (30/01).

Di lain pihak, PR & Digital Manager Sokonindo PT Sokonindo Automobile (DFSK) , Arviane Dahniarny memastikan bahwa DFSK akan mengikuti rangkaian acara pameran GIIAS 2020 di tiga kota, yaitu Jakarta, Makassar, dan Surabaya. 

Meski begitu, ia mengatakan pihaknya belum melakukan persiapan khusus untuk ajang pameran lantaran masih berfokus melakukan persiapan untuk mengikuti Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020 yang akan digelar bulan depan.

Oleh karenanya, DFSK masih belum memutuskan kendaran baru ataupun kendaraan konsep yang akan dipamerkan pada ajang pameran GIIAS 2020 nanti. “Kami masih mempersiapkan diri untuk pameran GIICOMVEC dengan membawa kendaraan-kendaraan komersial DFSK,” jelas Arviane ketika dihubungi oleh Kontan.co.id (30/1).

Baca Juga: Geely gaet CEO Proton untuk kalahkan Honda dan Toyota di Asia Tenggara

Diakui Arviane, ajang pameran GIIAS memang sekaligus menjadi ajang untuk menjual kendaraan. Pada GIIAS tahun lalu saja misalnya, DFSK berhasil mengantongi 757 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) hanya dalam jangka waktu 11 hari ketika mengikuti pameran.

Kendati demikian,, Arviane mengatakan bahwa perolehan SPK bukan merupakan tujuan utama yang mendasari keikutsertaan DFSK dalam ajang pameran GIIAS 2020. “Tujuan utama kami lebih kepada memperkenalkan kendaraan-kendaraan DFSK dan teknologi  yang kami miliki sebagai pemain baru di sini,” tambah Arviane (30/01).

Senada, Business Innovation and Sales & Marketing Director Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy mengatakan bahwa perolehan SPK bukan merupakan prioritas HPM dalam mengikuti ajang pameran GIIAS 2020 nanti. 

Sebaliknya, tujuan keikutsertaan HPM dalam GIIAS lebih bertujuan untuk menampilkan inovasi produk serta teknologi baru yang dimiliki. Meski begitu, Yusak tidak memungkiri bahwa keikutsertaan HPM dalam ajang-ajang pameran GIIAS pada tahun sebelumnya juga memiliki andil dalam mengerek penjualan Honda.

Baca Juga: Ternyata kunci immobilizer bisa diduplikasi, harga di bawah Rp 1 juta

“Pengaruhnya cukup besar terhadap penjualan,” tutur Yusak ketika dibungi oleh Kontan.co.id (30/01).

Sejauh ini, Yusak mengaku belum bisa memberikan rincian informasi soal kendaraan-kendaraan yang akan dipamerkan pada ajang GIIAS 2020 mendatang.

Sebagai informasi, gelaran GIIAS pada tahun ini akan mengusung tema ‘Future Now’. Melalui tema ini,  GAIKINDO akan menyuguhkan pameran masa depan otomotif yang lebih lengkap, baru, dan interaktif dengan menghadirkan inovasi  otomotif terbaru. 

Dalam hal ini, inovasi teknologi keamanan kendaraan akan menjadi salah satu inovasi otomotif terbaru yang diunggulkan dalam ajang pameran GIIAS tahun ini.

“GAIKINDO berkomitmen mendorong industri otomotif Indonesia untuk terus mengembangkan teknologi keamanan untuk memastikan keselamatan pada saat berkendara,” kata Ketua Umum GAIKINDO, Yohannes Nangoi dalam siaran pers.

Baca Juga: Polri tetapkan nomor kendaraan listrik berwarna biru

Dalam keterangan resmi yang diterima oleh Kontan.co.id, pihak GAIKINDO sama sekali tidak menyebutkan jumlah merek, kendaraan baru, serta proyeksi ataupun target jumlah pengunjung yang ingin dikejar dalam ajang pameran GIIAS tahun ini.

Namun untuk gambaran, tahun lalu GIIAS The Series menampilkan total 42 kendaraan baru dan konsep yang diperkenalkan pada penyelenggaraan GIIAS di BSD City dan GIIAS Surabaya 2019. 

Kehadiran beragam produk baru dan teknologi terkini pada ajang penyelenggaraan GIIAS 2019 The Series berhasil menarik lebih dari 100.000 pengunjung pada penyelenggaraan GIIAS The Series di Surabaya, Makassar, dan Medan. 

Sementara itu, penyelenggaraan GIIAS 2019 yang berlangsung di BSD City sendiri dihadiri oleh lebih dari 470.000 pengunjung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×