kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Penjualan sepatu basket Ardiles DBL tembus 30.000 unit per bulan


Minggu, 04 Februari 2018 / 14:11 WIB
Penjualan sepatu basket Ardiles DBL tembus 30.000 unit per bulan
ILUSTRASI. DBL gandeng Ardiles produksi sepatu basket


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ardiles Ciptawijaya sejak tahun lalu menggandeng PT DBL Indonesia merilis lini sepatu basket anyar. Sejak diperkenalkan di kuartal IV tahun lalu, perusahaan mengaku sambutan masyarakat sangat baik.

Liong Pangkiey, Marketing Manager PT Ardiles Ciptawijaya menyampaikan dengan harga jual yang relatif murah penjualan saat ini meningkat. Asal tahu saja, Ardiles membanderol harga sepatu Ardiles DBL di level Rp 300.000-350.000.

"Paling laris itu yang seri Aza 5, itu sold out terus.Tetapi penjualan seluruh seri sepatu ini memang sangat bagus," ujarnya kepada KONTAN, Jumat (2/2).

Asal tahu saja, sebelumnya perusahaan menargetkan bisa menjual 10.000-15.000 unit sepatu basket tersebut. Namun kenyataannya hingga Januari 2018, perusahaan sudah mendobel penjualan tersebut.

"Kami sudah bikin sampai 20.000-30.000 itu produksi mengikuti permintaan, ini sudah banyak sekali peminatnya," lanjutnya.

Asal tahu saja, sebenarnya perusahaan bisa meningkatkan produksinya lebih besar lagi, hanya saja saat ini untuk sol harus menunggu bahan yang masih diimpor. Dirinya optimistis kontribusi sepatu basket ini ke depan akan cukup signifikan terhadap penjualan.

"Kalau ini persoalannya di bahan impor, jadi (peningkatan) produksinya agak terhambat karena memang solnya itu impor," lanjutnya.

Dirinya mengatakan kendati sepatu basket penjualannya signifikan, namun saat ini kontribusi terbesar dari penjualan masih didominasi sepatu sekolah. Apalagi dengan jalin kerja sama dengan DBL perusahaan mengaku menghemat dari sisi biaya iklan dan sudah ada captive market.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×