kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   0,00   0,00%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Pertamina Operasikan Lebih dari 6.000 Pertashop di Seluruh Indonesia Per April 2023


Selasa, 16 Mei 2023 / 15:56 WIB
Pertamina Operasikan Lebih dari 6.000 Pertashop di Seluruh Indonesia Per April 2023
ILUSTRASI. Per-April 2023 Pertamina Sudah Operasikan Lebih dari 6.000 Pertashop di Seluruh Indonesia. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/wsj.


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pertamina Patra Niaga selaku Sub Holding Commercial & Trading Pertamina telah mengoperasikan lebih dari 6.000 Pertashop atau SPBU Mini di seluruh Indonesia. Di tahun ini Pertamina akan terus menambah gerai Pertashop maupun SPBU reguler. 

Sekretaris Perusahaan Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting menjelaskan, pada 30 April sudah beroperasi 6.279 SPBU reguler dan 6.379 Pertashop yang beroperasi secara nasional. 

“Adapun di sepanjang 2023 untuk SPBU targetnya kami akan menambah sekitar 100 SPBU yang tersebar secara nasional,” jelasnya kepada Kontan.co.id, Selasa (16/5). 

Baca Juga: Pertamina Patra Niaga Salurkan Renewable Fuel untuk Unit Power Generator Trakindo

Perihal lokasi penambahan SPBU ini, Irto mengakui, pembangunan SPBU reguler utamanya memperhatikan demand atau kebutuhan di wilayah tersebut. Selain itu, adanya pertimbangan akses yang lebih mudah bagi masyarakat yang sebelumnya cukup jauh untuk mengakses SPBU. 

Irto menegaskan, pelaksanaan distribusi BBM tepat sasaran atau program Subsidi Tepat tidak akan menahan laju ekspansi penambahan SPBU Pertamina di tahun ini. 

“Hal ini tidak berkaitan langsung mengingat SPBU tidak hanya menjual BBM Subsidi,” tandasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×