kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sintesa Group: Belum ada lagi anak usaha yang akan melantai di bursa


Senin, 15 April 2019 / 17:37 WIB
Sintesa Group: Belum ada lagi anak usaha yang akan melantai di bursa


Reporter: Amalia Fitri | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Sintesa Group Tbk, belum berencana mengantarkan anak perusahaan lain melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun ini. Sebagai informasi, saat ini anak perusahaan PT Sentosa Group, yakni PT Tigaraksia Satria Tbk, sudah melantai di bursa dengan kode emiten TGKA sejak 1990.

Ditemui dalam acara Klingking Fun, Pesta Diskon Nasional Anti Golput, di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Senin (15/4), CEO Sentosa Group, Shinta Kamdhani menjelaskan pihaknya belum siap menerjunkan anak perusahaannya yang lain ke BEI.

"Dalam waktu dekat memang ada keinginan mendaftarkan anak perusahaan lain ke bursa, tetapi tidak tahun ini. Mungkin bisa tahun depan atau tahun depannya lagi," tutur Shinta kepada Kontan, Senin (15/4).

Dirinya melanjutkan, pihaknya masih perlu meneliti kondisi market terlebih dahulu sebab saat ini dinilainya belum pasti. "Faktor Pemilihan Umum (Pemilu) bisa menjadi salah satu penyebabnya, tetapi tidak signifikan," tambahnya.

Dirinya melanjutkan, tahun inj Sentosa Group optimistis dapat meningkatkan pendapatan sebesar 15%-20%. Hal ini dilihatnya dari perkembangan pembangunan bisnis ekowisata yang sudah memasuki tahapan final di daerah Sulawesi Utara.

"Bisnis andalan kami tahun ini masih berfokus di sektor konsumer dan ritel. Dengan demikian, dari segi ekonomi kami akan terus melanjutkan proyek-proyek sesuai target," tutupnya tanpa menyebutkan besaran target yang hendak diraih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×