Reporter: Chelsea Anastasia | Editor: Putri Werdiningsih
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) mencetak kinerja ekspor mobil yang cemerlang sepanjang tahun berjalan.
Mengacu data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pada Januari–Oktober 2025, jumlah ekspor mobil Completely Built Up (CBU) Suzuki bertumbuh signifikan sebesar 66,9% year-on-year (YoY) ke 25.161 unit dari 15.072 unit pada periode yang sama pada tahun sebelumnya.
Manager of Export Suzuki Indomobil Motor, Domu Arisanto memaparkan, sejauh ini ekspor mobil CBU berkontribusi sebesar 83% terhadap kinerja ekspor mobil keseluruhan perseroan. Ia membeberkan, SIM masih akan terus menggenjot ekspor, terutama untuk model versi hybrid.
“Ke depan, untuk model hybrid yang akan kita kirim itu masih ada dua, yaitu Ertiga Mild Hybrid dan XL7 Mild Hybrid. Sedangkan untuk dua model lainnya itu adalah New Carry dan APV,” kata Domu kepada wartawan di Pabrik SIM Cikarang, Bekasi, Selasa (18/11/2025).
Baca Juga: Suzuki Access 125 Resmi Meluncur di IMOS 2025, Intip Spesifikasinya!
Adapun beberapa wilayah yang menjadi tujuan ekspor kendaraan roda empat meliputi Asia, Amerika Latin, Timur Tengah, Oceania, dan Afrika.
Menurut Domu, peningkatan ekspor ini juga turut memengaruhi penyerapan tenaga kerja. Oleh karena itu, Suzuki terus bermitra dengan vendor-vendor untuk meningkatkan kualitas dan menggerakkan roda perekonomian nasional.
“Dengan sumber daya, infrastruktur, manufaktur, dan kualitas produksi kami yang kuat, kami optimistis produk-produk ekspor yang kami keluarkan mempunyai daya saing positif di kancah global,” kata Domu.
Baca Juga: Suzuki Genjot Ekspor Satria dan Fronx, Ini Targetnya
Demi meningkatkan porsi ekspornya, hari ini, Selasa (18/11/2025), SIM mulai mengekspor 30 ribu unit Suzuki Fronx dan 150 ribu unit Suzuki Satria ke pasar Asia Tenggara.
Targetnya, Fronx akan berkontribusi sekitar 30% terhadap ekspor mobil pabrikan hingga 2027 dan Satria bisa menyumbang 60% dari keseluruhan ekspor motor sampai 2027.
Targetnya, Fronx dan Satria dapat berkontribusi masing-masing sebesar 30% dan 60% terhadap total ekspor kendaraan roda empat dan roda dua perusahaan. Saat ini Suzuki Fronx merupakan mobil yang diproduksi lokal di Cikarang dengan kandungan lokal 63%. Sedangkan Suzuki Satria dibuat di Tambun, Bekasi dengan kandungan lokal 82%.
Selanjutnya: Bakal Tingkatkan Ekspansi Bisnis, Simak Rekomendasi Saham Elnusa (ELSA)
Menarik Dibaca: Begini Manfaat Ganda Vaksinasi RSV Saat Kehamilan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













