Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten pelopor dan agregator voucher, PT Trimegah Karya Pratama (UVCR) atau Ultra Voucher menyatakan akan memperluas ekspansinya ke kawasan ASEAN tahun depan.
Dalam paparan publik yang berlangsung virtual, UVCR berhasil masuk ke pasar Singapura melalui mitra bisnis Grab melalui layanannya yang beroperasi di negara tersebut.
"Kami dibawa dengan merchant partner seperti Grab, HnM dan lainnya, dan didorong untuk tidak hanya melebarkan pasar di Indonesia tetapi juga di Singapura karena permintaan voucher banyak," papar Direktur Utama UVCR Hady Kuswanto, Kamis (30/11).
Ia menargetkan tahun depan bisa melebarkan sayap di Thailand. Sebagaimana langkah di Singapura, kehadiran UVCR juga didukung penuh di Thailand oleh partner bisnis perseroan.
Baca Juga: Trimegah Karya (UVCR) Naik ke Papan Pengembangan BEI Per November 2023
Hady melihat, adanya perbedaan medan bisnis yang dihadapi namun pihaknya sangat terbuka dengan investor baru yang akan bergabung.
Sebagai informasi, per September 2023,UVCR telah mencatat 600.000 pemakai aplikasi Ultra Voucher dan menggandeng lebih dari 600 merchant. Pihaknya juga telah melakukan kerja sama dengan lebih dari 310 perusahaan baik secara B2B dan B2C.
Riky Boy Permata Direktur UVCR menambahkan, tahun ini Perseroan berhasil bekerja sama dengan Garuda Indonesia melalui Garuda Miles. Pihaknya menjalin kerjasama dengan Lion Parcel serta Top1 Oil dalam pengadaan reward dan sistem loyalty pelanggan.
"Ke depannya tentu kami akan terus mengembangkan produk kami. Setelah masuk di industri e-reward dan ke mobile banking serta e-commerce, kami tidak akan fokus di e-voucher saja tapi terus lakukan inovasi dan solusi-solusi baru di tahun depan," imbuhnya.
Ultra Voucher tahun ini mengincar pendapatan sebesar Rp 1,8 triliun. Target tersebut lebih tinggi 47% dari pencapaian 2022 di Rp 1,22 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News