kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Buyung Poetra Sembada (HOKI) fokus bidik segmen pasar modern di kuartal II 2020


Selasa, 09 Juni 2020 / 18:15 WIB
Buyung Poetra Sembada (HOKI) fokus bidik segmen pasar modern di kuartal II 2020
ILUSTRASI. PT Buyung Poetra Sembada Tbk Beras cap Topi Koki


Reporter: Muhammad Julian | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI) masih akan memfokuskan penjualannya ke segmen pasar modern di kuartal II 2020. Rencana ekspansi untuk memperluas jangkauan pasar di segmen pasar tradisional ditahan dulu untuk sementara sembari memantau perkembangan situasi terkini.

“Untuk saat ini kami fokus ke modern market sambil menunggu masa PSBB berakhir secara bertahap,” kata  Investor Relations PT Buyung Poetra Sembada Tbk Dion Surijata kepada Kontan.co.id, Senin (8/6).

Baca Juga: Akibat corona, pembangunan pabrik Buyung Poetra Sembada (HOKI) diperkirakan molor

Lebih lanjut, Dion mengungkapkan bahwa permintaan dari segmen pasar modern masih cukup tinggi dan menjanjikan. Asal tahu saja, pada kuartal pertama tahun 2020 lalu, penjualan neto HOKI naik 12,99% secara tahunan atau year-on-year (yoy) dari semula Rp 398,62 miliar pada kuartal I 2019  menjadi Rp 450,42 miliar di kuartal I 2020.

Di tengah kenaikan penjualan neto, kontribusi penjualan ke segmen pasar modern masih mendominasi total penjualan HOKI dengan porsi sebesar 46,81%, meningkat dari sebelumnya yang sebesar 41,83% di periode sama tahun lalu.

Sementara itu, penjualan ke segmen pasar tradisional tercatat menyumbang  41,47% dari total penjualan di kuartal I 2020. 11,72% sisanya disumbang dari penjualan beras patah ke beberapa pelanggan seperti pabrik bihun, kwetiau, dan sebagainya.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×