kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.409.000   -2.000   -0,14%
  • USD/IDR 15.435   -30,00   -0,19%
  • IDX 7.798   37,20   0,48%
  • KOMPAS100 1.185   9,64   0,82%
  • LQ45 958   6,85   0,72%
  • ISSI 226   2,67   1,19%
  • IDX30 488   3,53   0,73%
  • IDXHIDIV20 589   4,06   0,69%
  • IDX80 134   1,16   0,87%
  • IDXV30 140   2,67   1,94%
  • IDXQ30 163   1,24   0,77%

Cuaca Panas Berkepanjangan, Penjualan AC Polytron Naik 35% di 2024


Kamis, 22 Agustus 2024 / 08:30 WIB
Cuaca Panas Berkepanjangan, Penjualan AC Polytron Naik 35% di 2024
ILUSTRASI. Penjualan AC Polytron mengalami kenaikan yang signifikan seiring dengan puncak musim kemarau di Indonesia.


Reporter: Leni Wandira | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan air conditioner (AC) PT Hartono Istana Teknologi (Polytron) mengalami kenaikan yang signifikan seiring dengan puncak musim kemarau di Indonesia. 

Diketahui, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan puncak musim kemarau di sebagian besar wilayah Indonesia terjadi pada bulan Juli dan Agustus 2024.

Tekno Wibowo, Direktur Komersial Polytron mengungkapkan bahwa tren penjualan produk AC Polytron selama semester I-2024 menunjukkan hasil yang positif. 

Tekno menyebutkan penjualan AC Polytron naik hingga 35% tahun ini akibat cuaca panas yang berkepanjangan. 

Baca Juga: Menilik Dampak Penguatan Rupiah Terhadap Industri Elektronik

"Tahun ini penjualan AC naik signifikan hingga 35% karena cuaca panas, yang paling laku AC split 5000btu sampai 9000btu," kata Tekno saat dikonfirmasi Kontan, Rabu (21/8).

Ia juga mengakui ada peningkatan permintaan AC. Dengan permintaan yang terus melonjak, Polytron terus berkomitmen untuk menyediakan produk berkualitas dan memenuhi kebutuhan konsumen di tengah puncak musim kemarau ini.

Tekno menambahkan bahwa perusahaan baru saja menghadirkan AC dengan inovasi terbaru yang dapat menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia. 

Salah satunya adalah AC multisplit dimana satu unit outdoor bisa dipakai untuk dua atau tiga unit indoor sehingga menghemat tempat dan meningkatkan estetik.

“Kami baru saja meluncurkan produk baru, yaitu AC multisplit, dan saat ini kami masih berusaha untuk meningkatkan kapasitas produksi agar dapat memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat,” pungkasnya.

Baca Juga: Pasar Motor Listrik Murah Kian Diminati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Management and Strategic Leadership (MiniMBA 2024) Mudah Menagih Hutang

[X]
×