Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Harga mobil baru untuk kendaraan murah ramah lingkungan atau LCGC sedang murah. Sejumlah diler memberikan diskon berupa potongan harga mobil LCGC yang mencapai jutaan rupiah.
Segmen mobil LCGC antara lain Honda Brio Satya, Suzuki Karimun Wagon R, Toyota Agya dan Calya, lalu Daihatsu Ayla dan Sigra.
Segmen mobil murah ramah lingkungan atau LCGC masih menjadi model yang paling diminati oleh konsumen. Selain harga mobil yang murah, hemat, mobil ini juga dianggap paling sesuai untuk dimiliki oleh peminat kendaraan roda empat di tengah pandemi Covid-19 ini.
Terlebih, dalam kondisi perekonomian seperti sekarang ini mobil hemat masih menjadi salah satu pertimbangan saat membeli kendaraan roda empat. Meski sudah tergolong mobil murah, bukan berarti pabrikan tidak menawarkan promo menarik bagi calon pembelinya.
Baca juga: Silakan pilih, lelang rumah murah sitaan bank di Depok hanya Rp 300-an juta,
Potongan harga mobil akan diberikan dari setiap diler dan pabrikan untuk menggenjot penjualan di tengah penyebaran virus Corona. Bagi anda yang tengah mencari mobil LCGC dengan potongan harga mobil menarik, berikut diler yang menawarkan diskon bagi pembeli.
Mulai pabrikan Honda, ada potongan harga mobil Brio Satya hingga Rp 7 juta untuk NIK 2019. “Kalau untuk yang NIK 2020 potongan harga yang diberikan sekitar Rp 3 juta,” kata salah seorang wiraniaga di Jakarta.
Potongan harga mobil senilai Rp 20 juta
Sementara untuk Suzuki, menawarkan potongan harga mobil Karimun Wagon R untuk model tahun 2019 sebesar Rp 20 juta. “Sedangkan untuk yang model 2020 diskonnya hanya sekitar Rp 10 juta,” ujar salah satu wiraniaga diler Suzuki di Jakarta Timur.
Dari Toyota juga tidak ingin ketinggalan untuk memberikan promo menarik bagi konsumennya. Hanya saja, potongan harga mobil Agya dan harga mobil Calya yang ditawarkan tidaklah terlalu besar hanya berkisar Rp 7 juta saja. "Diskon masih standar saja saat ini karena masih sulit juga. Untuk Toyota Agya dan Toyota Calya. Kami bisa berikan potongan hingga Rp 7 juta tergantung varian dan tipe," tutur salah satu wiraniaga Toyota.
Selanjutnya Daihatsu menawarkan diskon yang lebih besar untuk produknya seperti Ayla dan Sigra. Harga mobil Ayla dan Sigra diskon hingga Rp 10 jutaan.
Baca juga: Lowongan kerja Susi Air, terbuka untuk SMA/SMK
Akan tetapi, diskon yang diberikan tersebut tidak berlaku untuk semua tipe melainkan hanya untuk tipe tertentu saja. "Tergantung, kalau untuk 1.2L (Ayla) kita bisa berikan Rp 8 juta sampai Rp 10 juta (potongannya)," kata pramuniaga Daihatsu.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Diskon Mobil Murah per September 2020 Tembus Rp 20 Juta",
Penulis : Ari Purnomo
Editor : Aditya Maulana
Selanjutnya: Taiwan dikabarkan tolak pekerja migran Indonesia, ini faktanya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News