Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dyandra Media International Tbk (DYAN) perusahaan induk (holding) yang membawahi 28 perusahaan dan bergerak di industri Meeting, Incentive, Convention dan Exhibition (MICE) optimistis bahwa industri MICE di tahun 2023 bakal semakin meningkat.
Mirna Gozal, Corporate Secretary DYAN mengungkapkan, kepercayaan itu dipicu oleh banyaknya permintaan pasar baik dari bisnis Event & Exhibition Organizer, Bisnis Tourism Leisure, Bisnis Convention & Exhibition Hall, Bisnis Hotel dan Bisnis Supporting Event. Hal ini juga dipicu oleh respons positif pasar akan industri MICE.
DYAN menjelaskan bahwa hampir seluruh lini bisnis DYAN di tahun 2022 berkontribusi positif serta mencapai target yang telah ditetapkan.
"Manajemen berkomitmen untuk terus menggenjot pangsa pasar industri MICE di Indonesia baik dengan penyelenggaraan event baru, konser musik baik lokal maupun internasional serta menggandeng partner baru dalam menjalankan beberapa proyek. Perseroan juga tengah melakukan restrukturisasi organisasi agar perusahaan lebih sehat," papar Mirna dalam keterangan resmi yang diterima Kontan, Minggu (19/2).
Pendapatan DYAN terbesar masih dari bisnis event and exhibition organizer yang menyumbang sebesar kurang lebih 70%-80% pendapatan Dyandra.
Guna menyokong strategi bisnis di tahun ini, DYAN menyiapkan belanja modal atau capex senilai Rp 50 miliar. Dana capex itu rencananya akan digunakan baik untuk renovasi maupun pembelian perabotan dan perlengkapan.
Baca Juga: Dyandra Media (DYAN) Targetkan 10.000 Pengunjung IFEX Pada 9-12 Maret 2023
Mirna menambahkan, pendapatan DYAN di tahun buku 2022 diperkirakan tumbuh 100% serta estimasi laba juga melesat di atas 100%. Hal ini sejalan dengan meningkatnya permintaan pasar akan penyelenggaraan event di tahun 2022.
Sementara itu, untuk tahun ini, DYAN menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 10%.
Untuk mencapai target tersebut, DYAN melalui bisnis unit PT Dyandra Promosindo tengah menyelenggarakan pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) pada 16-26 Februari 2023 di JIExpo Kemayoran.
Pameran ini dibuka oleh Presiden Joko Widodo. Dalam sambutannya, Kepala Negara mendorong industri otomotif di Tanah Air untuk lebih berorientasi pada ekspor daripada menjual produknya di dalam negeri. Menurut Presiden, industri otomotif Tanah Air memiliki prospek yang sangat baik dan tumbuh secara signifikan setiap tahunnya.
Berdasarkan data yang diterima, penjualan mobil pada tahun 2022 mencapai angka 1.048.000 unit, sedangkan penjualan motor mencapai angka 5.221.000 unit.
Sedangkan untuk ekspor, Presiden mengapresiasi industri otomotif di Indonesia yang telah berhasil meningkatkan ekspor hingga 100%. Potensi besar tersebut harus dimanfaatkan oleh industri otomotif Tanah Air untuk bersaing dengan negara lain.
Baca Juga: Ini Acara yang Akan Diselenggarakan Dyandra Media (DYAN) di Tahun 2023
Turut hadir dalam peresmian tersebut adalah Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, CEO Kompas Gramedia Lilik Oetomo, dan Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung.
IIMS 2023 menghadirkan 45 brand kendaraan dan 18 produk yang siap diluncurkan. Mengusung tema BOOST (Bringing Opportunity for Otomotive Society Together), Dyandra Promosindo selaku penyelenggara optimistis menghadirkan 400.000 pengunjung dalam 11 hari, dengan target transaksi senilai Rp. 3,8 triliun
IIMS 2023 melanjutkan kerja sama dengan perusahaan multifinance terdepan di Indonesia, yakni MUFG Bank, Ltd. dan PT Bank Danamon Indonesia, Tbk (Danamon) sebagai Official Bank Partner serta PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance) sebagai Official Multifinance Partner.
IIMS juga akan menampilkan IIMS Infinite Life yang akan menampilkan special performances dari DEWA 19 feat Virhza, DeadSquad feat Isyana, The Changcuters feat Nidji, Vierratale feat RE: UNION, JKT 48, Yura Yunita, Nadin Amizah, Parade Hujan, Soegi Bornean dan Ananda Feat. Monita.
Bulan depan, DYAN melalui unit bisnis PT Dyandra Global Edutainment juga akan menyelenggarakan Konser NCT DREAM TOUR ‘THE DREAM SHOW2 : In A DREAM’ In Jakarta selama 3 hari mulai tanggal 4-6 Maret 2023 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City.
Penjualan tiket telah dilakukan pada beberapa pekan yang lalu dan semua kategori tiket yang dibanderol mulai dari harga Rp. 1.000.000 sampai dengan Rp. 2.750.000 telah habis terjual. Konser NCT Dream ini didukung oleh official bank partner Livin’ by Mandiri.
Dyandra Global Edutainment pun sedang dalam tahap pitching dan negosiasi dengan beberapa musisi maupun group band dari Korea, Amerika, Inggris dan China. Hal ini untuk memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat di sisi entertainment, khususnya konser musik.
Sementara itu, Dyandra Promosindo juga akan menyelenggarakan beberapa event andalan lainnya seperti pameran berbasis Business to Business (B2B) Indonesia International Furniture Expo sebagai pameran dagang internasional terbesar untuk industri mebel & kerajinan di Indonesia yang akan menghadirkan lebih dari 400 exhibitors dan mendatangkan lebih dari 12.000 buyers dari 112 negara yang akan diselenggarakan pada 9-12 Maret 2023 di seluruh area JIExpo.
"Event lainnya adalah Indonesia Dream Wedding Festival (31 Maret-2 April 2023) di JCC, The 47th Indonesian Petroleum Association Convex (24-26 Mei 2023) di JCC, Indonesia International Motor Show Surabaya (31 Mei – 4 Juni 2023) di Grand City Surabaya dan beberapa line-up event lainnya," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News