Reporter: Eldo Christoffel Rafael | Editor: Sofyan Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mercedes-Benz akan berpartisipasi dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 yang diselenggarakan mulai tanggal 19 April hingga 29 April 2018. Untuk pertama kalinya pada pameran otomotif di Indonesia, Mercedes-Benz akan memperkenalkan merek barunya untuk mobilitas listrik: EQ.
Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Sales Operations & Product Management, PT. Mercedes-Benz Distribution Indonesia di IIMS pihaknya akan memperkenalkan terlebih dulu. Sehingga penjualan belum akan dilakukan tahun ini. "EQ belum kita jual dulu, nanti lebih untuk pengenalan brand nya terlebih dahulu," kata Kariyanto kepada KONTAN, Jumat (6/4).
Adapun waktu pemasaran resmi diperkirakan pada kuartal IV-2018 atau awal 2019 nanti. Untuk tahap awal perusahaan Jerman ini akan memperkenalkan EQ dengan impor utuh langsung.
Catatan saja, nama EQ merupakan singkatan dari "Electric Intelligence" dan berasal dari nilai-nilai merek Mercedes-Benz "Emotion and Intelligence". Merek baru ini mencakup semua aspek kunci untuk mobilitas listrik yang berfokus pada pelanggan dan melampaui kendaraan itu sendiri.
Nantinya pada area khusus, Mercedes-Benz akan siapkan dua unit E 350 e untuk uji berkendara (test drive) bagi prospek dan calon konsumen. Dengan konsep ini, Mercedes-Benz ingin menawarkan pengalaman berkendara dengan teknologi terbaru EQ yang bebas emisi
EQ menawarkan ekosistem mobilitas elektronik yang komprehensif dari produk, layanan, teknologi, dan inovasi. EQ Power berupa teknologi pada kendaraan Plug-in Hybrid E 350 e yang merupakan sedan berkonsep ramah lingkungan.
Pada Mercedes-Benz E 350 e, kombinasi transmisi Plug-in Hybrid 9G-TRONIC dan motor listrik generasi terbaru memastikan konsumsi bahan bakar, kenyamanan berkendara dan dinamika terbaik. Teknologi elektronik terbaru memungkinkan peningkatan tenaga dan torsi motor listrik untuk mencapai 65 kW (88 hp) dan 440 Nm. Mercedes-Benz E 350 e memiliki tenaga sistem dan torsi sebesar 210 kW (286 hp) dan 550 Nm.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News