Reporter: Vatrischa Putri Nur | Editor: Handoyo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memasuki masa panen raya, Presiden Prabowo Subianto membuka peluang Indonesia untuk mengekspor beras ke negara lain.
Pengamat Pertanian Center of Reform on Economic (CORE) Eliza Mardian, menilai jika pemerintah sebaiknya menahan dulu keputusan untuk ekspor beras ke luar negeri, khususnya untuk tipe beras medium.
"Apa lagi ketika kondisi daya beli masyarakat masih melemah, harga beras harus terjaga stabil, dari sisi supply dan distribusi yang efisien," terang Eliza kepada Kontan.co.id, Minggu (27/4)
Menurut catatan Eliza, potensi produksi beras tahun ini sekitar 34 juta ton. Jika konsumsi masyarakat Indonesia mencapai 31-32 juta ton, maka akan ada surplus beras kisaran 2-3 juta ton.
Baca Juga: Pengamat Pertanian Sebut Situasi Masih Amat Riskan bagi Indonesia untuk Ekspor
"Nah, tapi ini biasanya digunakan untuk cadangan pangan. 34 juta ton itu ideal untuk Indonesia," jelasnya.
Eliza mengingatkan bahwa Indonesia selama ini mengalami surplus beras meskipun tipis. Namun, nyatanya pemerintah pun masih tetap impor beras untuk cadangan pangan.
"Nah, sekarang cadangan pangannya sudah relatif aman. Maka sebaiknya diprioritaskan untuk pemenuhan dalam negeri," bubuhnya.
Kemudian, Eliza juga menjelaskan jika Indonesia umumnya memang sudah mengekspor beras ke luar negeri, khususnya beras tipe premium dan aromatik.
Untuk ekspor beras medium sendiri, Indonesia kurang menarik di mata konsumen, sebab secara harga masih kalah dari Thailand dan Vietnam yang cenderung lebih murah.
Baca Juga: Prabowo Izinkan Indonesia Ekspor Beras ke Sejumlah Negara
Menurut Eliza, ekspor beras medium juga sebaiknya tidak dilakukan. Namun, untuk ekspor beras aromatik sendiri perlu untuk dikembangkan.
Eliza kemudian berpesan kepada pemerintah, bahwa Indonesia perlu berhati-hati dalam menggenjot ekspor beras premium.
"Beras medium jadi langka karena medium dicampur dengan beras premium. Kalau beras medijm dicampur premium, suppy beras medium jadi berkurang. Nanti bisa mengerek harga," pungkasnya.
Selanjutnya: Menteri UMKM Maman Abdurrahman Terpilih Menjadi Ketua IKA Trisakti
Menarik Dibaca: Bank Mandiri Realisasikan KUR Rp 12,8 Triliun, Mayoritas ke Sektor Produktif
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News