kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Penumpukan penumpang Lion Air di Soetta berkurang


Kamis, 19 Februari 2015 / 19:57 WIB
Penumpukan penumpang Lion Air di Soetta berkurang
ILUSTRASI. Piutang pembiayaan perusahaan multifinance sebesar Rp 447,03 triliun di Juli 2023. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/aww/17.


Sumber: Antara | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Manajemen Angkasa Pura II menyatakan hingga Kamis (19/2) sore penumpukan calon penumpang pesawat Lion Air yang tertunda di Bandara Internasional Soekarno-Hatta telah berkurang.

"Saat ini masih terjadi kepadatan, tapi mulai berkurang. Beberapa penumpang me-refund tiket, mengganti jadwal atau mengikuti jadwal maskapai lain yang bisa," kata Manager Humas dan Protokol PT Angkasa Pura II Yudis Tiawan.

Yudis mengatakan hingga kini pihaknya masih berkoordinasi dengan Manajemen Maskapai Lion Air untuk jadwal pesawat yang akan diberangkatkan, tapi belum mengetahui jadwal pasti penerbangan tercepat.

Untuk itu, ia tidak bisa memperkirakan hingga pukul berapa penumpukan calon penumpang di beberapa terminal penerbangan domestik benar-benar habis.

Sementara untuk alasan penundaan jadwal penerbangan, ia mengatakan pihaknya belum mengetahui secara pasti penyebabnya.

"Kami masih cari tahu, kami masih berkoordinasi dengan pihak Lion Air," ujar dia.

Ia mengatakan Angkasa Pura II telah mengingatkan Lion Air untuk mematuhi hak dan kewajiban pada penumpang saat terjadi penundaan penerbangan, langkah selanjutnya diserahkan pada manajemen Lion Air.

Sementara melalui siaran langsung televisi, pegawai operasional bandara Heru mengatakan penyebab terjadinya penundaan penerbangan adalah adanya gangguan teknis dan menajemen tengah berusaha mencari pengganti penerbangan.

Beberapa penerbangan dari Jakarta ke sejumlah rute di Sumatera, Semarang, dan Bali tertunda dari Rabu (18/2) malam hingga menimbulkan penumpukan calon penumpang di Bandara Soekarno-Hatta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×