Reporter: Pratama Guitarra | Editor: Hendra Gunawan
JAKARTA. PT Pertamina (Persero) menyatakan minatnya untuk menggarap saham milik Conoco Phillip dan Chevron yang berencana hengkang dari Blok B Laut Natuna Selatan. Jika digabung kedua saham tersebut senilai 65%.
Selain itu, Pertamina juga melirik Blok Kasuari di Papua yang sahamnya juga bakal dilepas oleh Genting Oil Kasuari Limited.
SVP Startegic Planning And Operation Pertamina, Meidawati mengatakan bahwa sudah ada tim kajian untuk menilai kedua blok tersebut, saat ini tim tersebut juga tengah mengevaluasi keekonomian Bloknya.
"Kalau minat memang kita sedang evaluasi tapi kalau soal penawaran nanti saya akan beri tahu," terangnya di kantor Pertamina Pusat, Senin (2/11).
Pertamina kata Meidawati pasti berminat untuk sesuatu yang menguntungkan penambahan pencadangan minyak dan gas bumi (migas) dalam negeri. Namun kembali lagi pihaknya masih harus mengkaji dari berbagai segi.
"Seperti contoh dari risikonya, return yang akan kita dapat, tentunya kita tidak bisa mengandalkan cadangan yang begitu besar dari blok eksisting, jadi kalau ada sesuatu yang nilai keekonomiannya bagus, dan apakah menguntungkan untuk kita pasti kita berminat," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News