kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

SPS Group Gandeng Aspen Medical Bangun Rumah Sakit di Cinity


Selasa, 26 Maret 2024 / 12:52 WIB
 SPS Group Gandeng Aspen Medical Bangun Rumah Sakit di Cinity
ILUSTRASI. Peluncuran Cikarang International CIty (Cinity) oleh Sri Pertiwi Sejati (SPS) Grup, Rabu (1/2/2023).


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Dina Hutauruk

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  PT Sri Pertiwi Sejati (SPS Group) terus melanjutkan pengembangan Cikarang International City (Cinity). Pengembang ini tak hanya meluncurkan klaster-klaster hunia tetapi juga melengkapi kawasan dengan fasilitas komersial, termasuk fasilitas layanan kesehatan. 

Terbaru, SPS Group telah meneken kerja sama dengan Aspen Medical, salah satu rumah sakit bertaraf internasional asal Australia, untuk maşuk ke Cinity. Aspen Medical akan hadir di kawasan ini membangun suatu ekosistem yang mendukung di dunia kesehatan. 
 
Kehadiran Aspen Medical di Cinity merupakan rumah sakit pertama dengan standar internasional di Cikarang. Rumah sakit ini akan dibangun di lahan seluas 2,4 hektare (ha) dengan menghadirkan 200 kamar tidur untuk tahap pertama.

Rumah sakit Aspen Medical akan dilengkapi dengan peralatan medis yang lengkap dan tenaga ahli medis yang kompeten. Rumah sakit ini akan menghadirkan standar internasional baik dari sistem, pelayanan, dan kenyamanan terbaik di kelasnya. 

Baca Juga: Cikarang International City Terus Mengembangkan Areal Komersial

“Langkah ini merupakan wujud dari komitmen SPS Group menjadikan kawasan Cikarang International City  sebagai pusat hunian dan komersial yang memilki fasilitas lengkap,” kata CEO PT Sri Pertiwi Sejati Ming Liang dalam keterangan resminya, Selasa (26/3).

CEO Aspen Medical Indonesia, dr. Andrew Rochford mengatakan, pembangunan Rumah Sakit Aspen Medical di Cinity menandai ekspansi dari ekosistem rumah sakit untuk mewujudkan rencana  perusahaan membangun lebih dari  20 rumah sakit dan ratusan klinik di provinsi Jawa Barat 

“Aspen Medical ini juga ingin meningkatkan kesadaran masyarakat di dunia kesehatan, yang tidak harus pergi keluar negeri untuk berobat namun bisa menjadi salah satunya untuk destinasi pasti di bidang medis,” kata dia. 

Luncurkan Klaster Mizumi

Cinity merupakan perumahan skala kota atau township yang berlokasi di Cikarang dengan luas pengembangan 560 hektare (ha). Seluas 70 ha dialokasikan sebagai aera hijau. Cinity menyasar target market di kategori  kelas menengah bawah hingga kelas atas.

Lokasi proyek ini hanya 40 menit dari CBD Jakarta, 5 menit menuju Stasiun Cikarang, dan 10 menit Exit Tol Telaga Asih. Cinity juga berencana membangun akses tol langsung di dalam kawasan yang hanya membutuhkan waktu 5 menit ke exit Tol Gabus.

Bersamaan dengan penandatangan kerja sama dengan Aspen Medical, Cinity juga meluncurkan juga meluncurkan klaster baru bertajuk Mizumi. Klaster ini akan dibangun dil ahan seuls 11 ha dan lokasinya bersampingan dengan lahan Aspen Medical. 

Baca Juga: Lippo Cikarang (LPCK) Kantongi Marketing Sales Rp 1,3 Triliun pada Tahun Lalu

Klaster baru ini akan dibangun dengan konsep Jepang bernuansa danau dengan fasilitas yang lengkap. Mizumi akan menghadirkan rumah dua lantai dengan tiga kamar tidur dalar dua tipe yakni tipe 36/60 dan tipe 46/60. Harganya dibanderol mulai dări Rp 500 juta. 

Ming Liang  menjelaskan, Klaster Mizumi memiliki danau seluas 2 ha yang dikelilingi langsung oleh jogging track dan viewing deck serta dilengkapi  Exclusive Clubhouse. Cluster ini pun sudah memiliki one gate system dengan 24/7 security systems, hunian dengan kenyamanan dan keamanan yang terjaga dengan 15 fasilitas lain didalamnya. 
 
“Dengan fasilitas yang lengkap dengan lingkungan yang nyaman, hunian ini hanya dibanderol mulai dari Rp500 jutaan dengan cicilan 2 jutaan perbulan all in dengan free PPN, free BPHTB, free AJB,dan free biaya akad.” pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×