kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.916.000   -1.000   -0,03%
  • USD/IDR 16.791   2,00   0,01%
  • IDX 8.980   4,90   0,05%
  • KOMPAS100 1.240   -4,48   -0,36%
  • LQ45 876   -6,31   -0,72%
  • ISSI 331   0,57   0,17%
  • IDX30 444   -6,39   -1,42%
  • IDXHIDIV20 519   -14,10   -2,64%
  • IDX80 138   -0,67   -0,49%
  • IDXV30 144   -3,64   -2,47%
  • IDXQ30 142   -2,84   -1,95%

Strategi SDM Jadi Motor Bisnis, PT JIEP Dorong Daya Saing Kawasan Industri


Selasa, 27 Januari 2026 / 19:16 WIB
Strategi SDM Jadi Motor Bisnis, PT JIEP Dorong Daya Saing Kawasan Industri
ILUSTRASI. PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) (JIEP/dok)


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (PT JIEP) menempatkan penguatan sumber daya manusia (SDM) sebagai fondasi utama transformasi bisnis perusahaan. 

Di tengah dinamika industri dan tuntutan daya saing kawasan industri, JIEP secara konsisten membangun sistem pembelajaran dan pengelolaan talenta yang terstruktur, berkelanjutan, dan selaras dengan arah bisnis perusahaan.

Sebagai pengelola Kawasan Industri Pulogadung, JIEP memandang SDM unggul bukan sekadar fungsi pendukung, melainkan penggerak utama kinerja dan penciptaan nilai jangka panjang.

Baca Juga: Bekasi Fajar Industrial Estate (BEST) Perkuat Daya Saing Kawasan MM2100

Strategi pengembangan talenta dirancang untuk membentuk insan perusahaan yang adaptif, profesional, dan berintegritas, sehingga mampu menjawab kebutuhan bisnis sekaligus mendukung agenda transformasi perusahaan.

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT JIEP, Dharma Satriadi, menegaskan bahwa investasi pada pengembangan manusia menjadi kunci agar perusahaan tetap relevan dan berkelanjutan. 

“Kami meyakini SDM unggul adalah fondasi utama dalam mendukung transformasi perusahaan dan penciptaan nilai jangka panjang,” ujarnya dalam siaran pers, Selasa (27/1/2026).

Pendekatan tersebut juga memperkuat posisi bisnis JIEP sebagai kawasan industri yang tidak hanya berorientasi pada optimalisasi aset dan layanan, tetapi juga pada kualitas pengelolaan organisasi. 

Baca Juga: Pengembang Kawasan Industri Ungkap Usulan Regulasi dan Insentif untuk Tarik Investasi

Dengan SDM yang kuat, perusahaan dinilai lebih siap berinovasi, meningkatkan layanan kepada tenant, serta memperluas kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi dan pembangunan nasional.

Komitmen dan konsistensi JIEP dalam memberdayakan human capital itu mendapat pengakuan di tingkat nasional. 

Dalam ajang Indonesia Human Capital Brilliance Awards (IHCBA) 2025 yang digelar di Hotel Aryaduta, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (23/1), PT JIEP meraih dua penghargaan, yakni The Most Brilliant Learning and Talent Development of the Year 2025 – Regional Champion serta The Most Brilliant Chief Human Capital Officer of the Year 2025 – Regional Champion.

Baca Juga: Menilik Daftar Sektor Unggulan yang Akan Investasi ke Kawasan Industri pada 2026

Penghargaan tersebut menegaskan peran strategis human capital JIEP sebagai motor transformasi, inovasi, dan penciptaan nilai berkelanjutan bagi seluruh pemangku kepentingan.

Selanjutnya: BEI Kocok Ulang Indeks Kompas 100, Mana Saham yang Prospektif?

Menarik Dibaca: Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (28/1) Jabodetabek, Waspada Hujan Amat Deras

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
SPT Tahunan PPh Coretax: Mitigasi, Tips dan Kertas Kerja Investing From Zero

[X]
×