Reporter: Diki Mardiansyah | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Awang Lazuardi resmi menjabat sebagai Direktur Utama PT Pertamina Hulu Energi. Awang menggantikan Chalid Said Salim. Sebelumnya, Awang menjabat sebagai Direktur Pengambangan dan Produksi PHE.
Sekretaris Perusahaan PHE Hermansyah Y. Nasroen mengatakan, pada Selasa (8/7) telah dilakukan pengukuhan jajaran Direksi di lingkup Subholding.
"Penetapan ini sepenuhnya merupakan kewenangan pemegang saham," kata Hermansyah kepada Kontan, Selasa (8/7).
Baca Juga: Sumbang 69% Produksi Minyak Nasional, PHE Genjot Produksi Migas Nasional
Hermansyah menambahkan, Pertamina Subholding Upstream tentunya mendukung dan comply pada kebijakan dan keputusan pemegang saham. Diharapkan doengan susunan baru ini dapat membawa perubahan psitif dan meningkatkan profesionalitas khususnya menjaga ketahanan energi.
Berikut susunan Direksi PT Pertamina Hulu Energi:
- Awang Lazuardi menjabat sebagai Direktur Utama.
- Edy Karyanto menjabat sebagai Direktur Perencanaan Strategis, Portofolio, dan Commercial.
- Dannif Danusaputro menjabat sebagai Direktur Investasi dan Pengembangan Bisnis.
- Ery Sulistyo Sutikno menjabat sebagai Direktur SDM dan Penunjang Bisnis.
- Mery Luciawaty menjabat sebagai Direktur Pengembangan dan Produksi.
- Bayu Kusuma Dewanto menjabat sebagai Direktur Keuangan.
- Whisnu Bahriansyah menjabat sebagai Direktur Manajemen Risiko.
- Muharram J Panguriseng menjabat sebagai Direktur Eksplorasi.
Selanjutnya: Penerbitan RKAB Jadi per Tahun, Ini Antisipasi PT Timah (TINS) dan Bukit Asam (PTBA)
Menarik Dibaca: Begini Upaya KFA Bangun Interaksi Kesehatan di Tengah Keramaian PRJ
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News